Sukses

Ditawari Jadi Duta Anti Narkoba, Nunung: Aku Mau Banget

Akankah Nunung menjadi duta anti narkoba?

Liputan6.com, Jakarta - Nunung dan suaminya, July Jan Sambiran, sudah kembali beraktivitas. Seperti diketahui, keduanya sempat tersandung masalah penyalahgunaan narkotika.

Namun siapa sangka setelah terjerat kasus hukum ini, Nunung justru mendapat tawaran menjadi duta anti narkoba. Tawaran itu datang dari kepolisian.

"Iya, di Polda mau diajak jadi Duta Anti Narkoba. Kemarin sudah ada kabar, cuma enggak tahu kapan waktunya," kata Nunung di Jalan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

2 dari 4 halaman

Pengalaman

Tentu saja Nunung menyambut baik tawaran tersebut. Menurutnya ia merupakan kesempatan mengedukasi masyarakat tentang bahaya narkoba berdasarkan pengalaman sendiri.

"Kalau diajak aku mau banget berbagi pengalaman. Pelajaran yang sangat berharga buat aku, di usiaku yang enggak muda lagi, aku bisa terjerumus itu," terangnya.

3 dari 4 halaman

Menerima

Meski pernah melakukan kesalahan besar, Nunung bersyukur karena keluarga termasuk masyarakat Indonesia masih bersedia merangkulnya.

"Sekarang keluarga aku bisa nerima aku, masyarakat masih bisa terima aku aja, aku sudah terima kasih banget," kata pemain Srimulat ini.

4 dari 4 halaman

Pendampingan

Lebih lanjut, Nunung dan July Jan Sambiran belum sepenuhnya selesai menjalani rehabilitasi. Ia dan suami masih terus diawasi oleh petugas dari RSKO hingga Juli 2020.

"Masih didampingi sama perawat, sama konselor, masih didampingi sama pihak RSKO. Belum benar-benar yang bebas gitu, masih didampingi terus, kerja juga harus didampingi, di rumah didampingi," kata dia.

  • Nunung adalah seorang pelawak Srimulat yang juga berprfesi sebagai penyanyi dan aktris Indonesia.
    Nunung adalah seorang pelawak Srimulat yang juga berprfesi sebagai penyanyi dan aktris Indonesia.

    Nunung