Sukses

New Normal, Ade Fitrie Kirana Berharap Masyarakat Tetap Ikuti Protokol

Ade Fitrie Kirana juga memiliki kesannya tersendiri terhadap new normal.

Liputan6.com, Jakarta - Ade Fitrie Kirana kini sedang menyorot new normal yang akan segera diterapkan di Indonesia, setelah sekian lama seluruh daerah menerapkan PSBB akibat pandemi virus Corona Covid-19.

Tentunya, Ade Fitrie Kirana juga memiliki kesannya tersendiri terhadap aturan yang ke depannya akan mengubah pola hidup setiap insan ini.

"Welcoming the new normal versi Indonesia. Dalam beberapa hari ke depan, sepertinya kita akan dihadapkan dengan kehidupan normal yang baru," kata Ade Fitrie Kirana di laman Instagramnya, beberapa hari lalu.

 

2 dari 5 halaman

Perubahan Pola Hidup

Ade Fitrie Kirana juga menjelaskan lebih detail mengenai definisi new normal yang selama ini diketahui olehnya.

"Apa sih itu? New normal adalah perubahan pola hidup pada situasi pandemi Covid-19 dengan adanya kebijakan membuka kembali aktivitas ekonomi, sosial, dan kegiatan publik secara terbatas dengan menggunakan standar atau protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah," sambungnya.

3 dari 5 halaman

Harus Diikuti

Sejumlah bidang usaha dan perkantoran pun kini telah dibuka. Namun begitu, bukan berarti aktivitas ini berlangsung tanpa aturan.

Ade Fitrie Kirana menekankan bahwa kebijakan ini harus diikuti dengan aturan yang jelas dan tegas agar penularan virus Corona Covid-19 tetap bisa dihambat.

4 dari 5 halaman

Mendukung Ekonomi

"Artinya perkantoran, industri, tempat kerja sektor jasa dan perdagangan akan diperbolehkan dibuka kembali untuk mendukung keberlangsungan usaha perekonomian negara," katanya.

"Hal ini tentunya harus disertai dengan penerapan protokol menjaga kesehatan yang ketat dan disiplin dari masyarakat," lanjut artis dan entrepreneur sekaligus pegiat sosial ini.

5 dari 5 halaman

Memberi Panduan

Selain itu, Ade Fitrie juga memberikan saran sebagai panduan dalam menjalani aktivitas new normal. Beberapa diantaranya adalah menjaga selalu kebersihan dan kesehatan pribadi.

"Ingat, pastikan selalu menjaga kebersihan tangan dan jangan sentuh-sentuh wajah dengan tangan yang kotor. Rajin mencuci tangan dan mulai biasakan membawa starter pack berisi hand sanitizer, tissue basah dan sabun tangan. Lalu pakai masker! Setiap waktu ketika berada di luar rumah. Dan pastikan benar penggunaannya," ujarnya.

"Selain itu, selalu terapkan gaya hidup sehat seperti pola makan gizi seimbang, minum air mineral yang cukup, rutin berolahraga, dan istirahat atau tidur yang cukup dan berkualitas. Stay safe and stay healthy lovely people," pungkasnya.

Video Terkini