Sukses

Iis Dahlia Ngerap di Lagu Viral

Iis Dahlia baru saja meluncukan single musik dangdut terbaru.

Liputan6.com, Jakarta Pandemi Corona Covid-19 tak membuat pedangdut Iis Dahlia berdiam diri. Ibunda Devano Danendra ini meluncurkan single terbarunya yang berjudul ‘Viral’. 

Single Viral yang dinyanyikan Iis Dahlia ini dipastikan berbeda dengan lagu-lagunya terdahulu. Di jaman milenial ini, Iis Dahlia bahkan bernyanyi rap dalam salah satu bagian iramanya.

“Aku sempat ditanya sama produser, kapan mau rekaman dan rilis single. Apalagi ada pandemi kayak gini. Aku akhirnya memutuskan untuk rekaman, cuma kali ini, aku mau lagunya agak bertempo dinamik dan enerjik,” ujar Iis Dahlia saat jumpa pers secara virtual, Jumat (26/6/2020).

“Lagu Viral ini diciptakan oleh Taufik Apalah yang memang banyak menciptakan lagu-lagu buat beberapa penyanyi. Sedangkan musiknya diaransemen oleh Mas Henri Lamiri,” tambah Iis Dahlia.

 

2 dari 4 halaman

Ngerap

Selain lebih dinamik dan enerjik, lagu yang dinyanyikan Iis Dahlia ini memasukan unsur musik rap. Dalam single ini, Iis juga menyanyikan lagu rap. 

“Secara konsep keseluruhan lagu, Iis yang minta pada saya agar diberikan keleluasaan memilih lagu yang dia inginkan. Iis bilang, supaya kalau tampil di acara-acara talk show saat opening, biasanya dia diminta nyanyi. Nah dia bisa menyanyikan lagu ini yang berirama riang dan enerjik. Pas banget dengan keinginannya Iis,” ujar Hadi Sunyoto, Produser dari HP MUSIC.

 

 

 

 

3 dari 4 halaman

Dibantu Devano

Dalam perjalanan proses kreatif single barunya ini, Iis Dahlia dibantu oleh putranya Devano Danendra yang sudah piawai menciptakan lirik lagu. Iis melibatkan Devano dalam urusan lirik lagunya.  

“Ada andil besar dari anakku Devano, dalam lirik lagu single ini. Dia kan juga sudah jago nulis lirik lagu. Ada beberapa bagian liriknya yang dia ubah sedikit biar cocok. Senang banget bisa kerjasama dengan anak sendiri,” ujar Iis Dahlia.

 

4 dari 4 halaman

Terbaik

Single terbaru Iis Dahlia ini juga menjadi salah satu pencapaian terbaiknya yang telah berkarir selama 30 tahun di musik dangdut. Salah satunya karena bisa berkolaborasi dengan anaknya sendiri, bisa leluasa mencari lagu yang dia inginkan ditambah lagi nge-rap di tengah lagu.  

“Aku puas sekali dengan lagu Viral ini, dan orang-orang terdekatku bilang lagunya enak dan easy listening. Termasuk komentar Devano sendiri. Katanya gampang nempel di kepala liriknya. Semoga deh bisa lagu ini viral se Indonesia sesuai judul lagunya Viral,“ pungkas Iis Dahlia.

 

Video Terkini