Sukses

Ada Maudy Ayunda, Ini 5 Rekomendasi Lagu Agar Kamu Lebih Semangat

Selain lagu Maudy Ayunda, ada empat lagu yang bikin kamu semangat menjalankan rutinitas persembahan GudangLagu.Live.

Liputan6.com, Jakarta - Di Indonesia, ada lagu "Arloji" dari Maudy Ayunda yang bisa menemanimu saat menjalani rutinitas pekerjaan yang sama setiap harinya. Tentu hal itu membuat kamu cepat jenuh.

Selain lagu Maudy Ayunda, masih ada empat lagu lagi yang bisa bikin kamu semangat untuk menjalankan rutinitas yang menjadi kewajibanmu. Ditambah lagi, aktivitas itu tetap harus kamu lakukan tak peduli kamu sedang semangat atau tidak.

Sehingga, banyak orang yang mengatasi kejenuhan dengan bersantai sejenak maupun mendengarkan lagu-lagu seperti karya Maudy Ayunda misalnya. Tentunya itu juga berlaku untuk kamu. Pasalnya, kita bukan robot yang bisa melakukan ini-itu selama 24 jam non-stop.

2 dari 9 halaman

Jangan Stres

Maka, janganlan memaksakan diri dan membiarkan diri kita terlalu larut dalam rutinitas pekerjaan yang bisa membuat pikiran stres.

 

3 dari 9 halaman

5 Lagu Rekomendasi

Nikmati waktu luang di tengah-tengah pekerjaan untuk bersantai sejenak sambil mendengarkan 5 lagu rekomendasi ini agar semangatmu tetap menyala.

4 dari 9 halaman

Bisa Diunduh di GudangLagu.Live

Semua koleksi ini bisa kamu unduh dan didengarkan di ponsel kesayanganmu melalui situs GudangLagu Apa saja itu? Simak deretannya berikut ini.

5 dari 9 halaman

1. Arloji – Maudy Ayunda

Lagu ini asli karya musikus Indonesia. Dibawakan oleh penyanyi Maudy Ayunda. Lewat lagu ini, kita diharapkan bisa tertular oleh semangat Maudy Ayunda dalam mencapai semua impiannya.

Seperti yang kita tahu Maudy Ayunda adalah sosok inspiratif anak muda. Ia adalah lulusan universitas terbaik di dunia, Oxford University. Lagu-lagunya juga banyak menginspirasi. Salah satunya adalah Arloji.

 

6 dari 9 halaman

2. Torn – Natalie Imbruglia

Selanjutnya adalah Torn oleh Natalie Imbruglia. Lagu ini pernah dibawakan oleh grup musik One Direction saat mereka audisi.

Terbukti lagu ini membawa mereka masuk sebagai finalis. Pesan dari lagu ini adalah tak mudah untuk berjuang, harus ada sesuatu yang dikorbankan meskipun akhirnnya menimbulkan luka.

 

7 dari 9 halaman

3. Fight Song – Rachel Platten

Dari judulnya saja sudah bisa ditebak lagu ini memang diciptakan untuk mendongkrak semangat. Lagu berjudul "Fight Song" ini menceritakan sesorang yang akan terus berjuang, tak peduli orang mau mempercayai kemampuannya atau tidak.

Ia selalu menyuarakan lagu penyemangatnya ini untuk menghidupkan kembali kekuatannya.

 

8 dari 9 halaman

4. Cancer – Twenty One Pilots

Lagu ini berkisah tentang seorang penderita kanker. Dirinya merasa hidupnya tak akan lama lagi. Ia menghabiskan sisa harinya untuk menghitung mundur kapan waktu dirinya akan berpulang.

Tubuhnya sudah terlalu banyak mengandung bahan kimia akibat obat-obatan dan kemoterapi yang dijalaninya. Dirinya menyadari tak akan mungkin menikah akibat semua kesakitan yang dideritanya. Meski sebenarnya, dirinya menginginkan hal itu.

Dia hanya ingin orang-orang di sekitarnya mengetahui bahwa meskipun mereka menjauhi dirinya, itu tak akan apa-apa untuknya. Dia hanya ingin mereka mengetahui bagian tersulit dalam hidupnya adalah "meninggalkan".

Lagu dari Twenty One Pilots ini mengajarkan kepada diri kita untuk selalu menjaga apa yang kita miliki sekarang. Mengusahakan apapun semaksimal mungkin.

Karena kita tak pernah tahu apa yang akan terjadi ke depannya. Selain liriknya yang menyentuh, alunan musiknya yang slow juga mengajak kita untuk lebih rileks.

 

9 dari 9 halaman

5. Hero – Cash Cash ft. Christina Perri

Lirik dari lagu ini menceritakan tentang seseorang yang kembali bertahan setelah ia dan kekasihnya tak lagi bisa mempertahankan hubungan mereka.

Orang ini bisa lebih bebas dan menemukan kasih di dalam dirinya sendiri selepas ia tak lagi bersama dengan kekasihnya.

Lagu ini adalah salah satu single dari Cash Cash (Blood, Sweet & 3 Years Album) dan hasil kolaborasi dengan Christina Perry.

Genre musiknya dance, music, house, dan electronic. Sehingga, tak heran dentuman musiknya akan mengaliri jiwamu dengan semangat yang baru.

Liriknya akan membuat kamu merasa melayang bebas, membuatmu merasa harus tetap survive dan yakin kamu bisa lakukan yang terbaik meski tanpa ada dukungan dari orang-orang terkasih.