Sukses

Berdakwah Lewat Musik, Rizky dan Teddy Luncurkan Lagu Sudut Sorga

Lagu "Sudut Sorga" yang dibawakan Rizky dan Teddy ini menceritakan pengharapan sekaligus penyesalan seorang hamba kepada Sang Pencipta.

Liputan6.com, Jakarta - Media syiar bisa melalui banyak hal, salah satunya lewat musik dan lagu. Hal itulah yang menginspirasi Rizky dan Teddy untuk berdakwah dengan lagu religi berjudul "Sudut Sorga".

Lagu "Sudut Sorga" yang dibawakan Rizky dan Teddy ini menceritakan pengharapan sekaligus penyesalan seorang hamba kepada Sang Pencipta. Terutama saat ia menyadari atas apa yang dikerjakannya selama di dunia.

Musik Jempolan selaku label rekaman dua penyanyi nasyid ini, mengapresiasi Rizky dan Teddy atas penggarapan lirik lagu "Sudut Sorga".

2 dari 6 halaman

Konten Kajian

Menariknya, lagu ini terinspirasi dari sebuah konten kajian di media sosial yang membahas tentang kisah-kisah manusia jahiliyah.

Setelah melihatnya, Teddy mencoba untuk membuat puisi atas perasaan yang dialaminya ketika membaca konten kajian tersebut.

 

3 dari 6 halaman

Merasa Tertampar

“Dari situ, saya merasa tertampar. Hanya melalui tulisan padahal. Langsung saya mengingat-ingat apa saja yang sudah saya siapkan untuk akhirat nanti,” ujar Teddy kepada wartawan, Selasa (28/7/2020).

 

4 dari 6 halaman

Mengajak Diskusi

Setelah itu, Teddy mengajak Rizky untuk berdiskusi tentang puisi yang dibuatnya. Rizky lantas merasakan hal yang sama hingga terciptalah “Sudut Sorga”.

 

5 dari 6 halaman

Video Klip

Lagu yang dikemas dengan lirik sederhana ini bahkan sudah memiliki sebuah video klip. Temanya menggambarkan seorang hamba yang menginginkan surga. Namun di sisi lain, ia sadar bahwa apa yang telah dilakukannya selama di dunia tidak sebanding dengan harapannya.

Sehingga tercetuslah pesan bahwa dunia ini hanya sementara, sedangkan yang abadi adalah akhirat. Ketika maut datang, harapan dan ampunan pun sudah tiada. Ketika kesempatan diberikan Sang Maha Segala, maka janganlah sekali-kali menyia-nyiakan.

“Lagu ini sebagai bentuk syiar dakwah lewat bermusik,” kata Rizky dan Teddy kompak.

 

6 dari 6 halaman

Banyak Diminati

Musik dengan berbagai genre memang makin banyak diminati masyarakat. Mulai dari tema percintaan, kehidupan, hingga lagu-lagu religi. Fenomena hijrah yang kian marak di masyarakat, membuat musik religi menjadi salah satu yang diminati.

Dua penyanyi lagu “Sudut Sorga” ini memang bukan wajah baru di dunia musik religi. Rizky merupakan salah satu penyanyi nasyid Indonesia yang namanya cukup dikenal. Sementara Teddy merupakan salah seorang personil Nasyid Snada.