Sukses

Insiden Penembakan Jacob Blake oleh Polisi Bikin Para Artis Hollywood Marah Besar

Video penembakan Jacob Blake direkam warga dan menjadi viral setelah beredar di internet.

Liputan6.com, Los Angeles - Amerika Serikat kembali diguncang isu rasial. Kali ini karena insiden penembakan Jacob Blake oleh sejumlah petugas polisi pada Minggu (24/8/2020) di Wisconsin.

Dilansir dari BBC, penembakan ini terjadi saat polisi merespons laporan warga tentang insiden rumah tangga. Pengacara keluarga mengklaim Jacob Blake justru mencoba mendinginkan pertengkaran domestik yang terjadi, diwartakan USA Today. Insiden ini sempat direkam warga, dan menjadi viral setelah beredar di internet.

Dalam video, awalnya Jacob Blake berbicara dengan polisi. Mendadak, ia berjalan menjauh dari polisi menuju mobilnya.

2 dari 5 halaman

Di Depan Anak

Dua orang polisi mencoba menyetop Jacob Blake sambil menodong pistol. Jacob Blake tetap berjalan dan membuka pintu mobilnya lalu masuk. Ketika ia baru masuk, polisi langsung melepas tembakan sampai tujuh kali.

Tiga anak Jacob Blake yang masih kecil berada di dalam mobil saat ayahnya ditembak. Nyawa Jacob Blake bisa diselamatkan, tapi ayahnya mengatakan sang anak lumpuh dari pinggang ke bawah.

3 dari 5 halaman

Seleb AS Marah Besar

Insiden ini memantik kemarahan sejumlah seleb AS. Bintang Jumanji Kevin Hart misalnya, tak habis pikir mengapa polisi langsung mengeluarkan tembakan beruntun.

"Ada banyak polisi yang hadir... Dia bisa ditarik..dia bisa disengat taser...Dia bisa langsung disetop saat berjalan mengelilingi mobil," tuturnya.

4 dari 5 halaman

Cardi B

Rapper Cardi B membagikan kembali video ini di Instagram dan menulis caption dengan nada emosional. "Wow ini MEMUAKKAN! Aku tak bisa percaya@ Apa lagi sekarang alasannya? ... SESUATU HARUS TERJADI!" tulisnya.

Camila Cabello juga menyuarakan kritiknya. "Aku mendoakan pria ini dan keluarganya. Kami MENUNTUT dunia yang baru. Kami membutuhkan perubahan, polisinya DITANGKAP, dan kami butuh tanda bahwa pemerintah punya cukup empati atas kemanusiaan untuk berbuat sesuatu," cuitnya di Twitter.

5 dari 5 halaman

Demi Lovato dan Beyonce

Demi Lovato juga marah dengan kejadian ini dan menginginkan perubahan secepatnya. Pelantun "Skyscrapper" ini mengajak warganet untuk menghubungi nomor kantor pemerintah wilayah setempat untuk menuntut keadilan.

"Bagaimana ini tetap saja terjadi!? JADILAH PERUBAHAN YANG KITA BUTUHKAN," tulisnya sebagai caption.

Beyonce juga menunjukkan dukungannya untuk Jacob Blake. Ia memajang foto Jacob Blake bersama ketiga putranya yang dibubuhi tulisan, "Mengirim doa untuk Jacob Blake dan keluarganya."

Â