Liputan6.com, Jakarta - Nissa Rizky, pengamen gerobak keliling yang suaranya banjir pujian, kini viral di media sosial. Rupanya, wanita asal Bogor tersebut berhasil membuat kagum musikus sekelas Addie MS.
"Aku awalnya tahu Nissa itu di tag di Twitter. Begitu aku lihat, waduh aku langsung komentar, 'true talent,'" kata Addie MS di Trans TV, Jakarta Selatan, Senin (25/8/2020), seperti dilansir dari Kapanlagi.com.
Advertisement
Baca Juga
"Memang benar, kalau bagus aku bilang bagus, dan ternyata si Nissa senang sekali. Akhirnya kita komunikasi aku, DM-DM-an sama Nissa," lanjut Addie MS.
Berikan Ponsel
Setelah berkomunikasi dengan Nissa, Addie MS bertemu di salah salah satu program televisi. Saat bersamaan, Addie MS memberikan hadiah ponsel untuk Nissa. "Makanya aku kasih surprise HP, HP-nya pecah. Dia senang banget," katanya.
Â
Advertisement
Kekaguman
Ayah Kevin Aprillio itu mengaku bahwa Nissa Rizky salah satu pengamen yang mempunyai bakat bagus dalam hal bernyanyi. Karena itulah, Addie MS kagum dengan gadis asal Bogor, Jawa Barat, tersebut.
Â
True Talent
"Dia tuh nyanyinya bagus. Makanya aku bilang true talent. Ada orang biasa saja tapi kemasannya bagus atau pintar mengemasnya di media sosial, banyak ya. Kalau Nissa tuh memang bakatnya bagus, mungkin karena dia nyanyinya dari kecil. Kan orangtuanya 30 tahun mengamen di pasar itu,"Â ujar Addie MS.
Advertisement
Sayang Orangtua
"Mungkin dia dari lahir lihat bapaknya begitu terasah bakatnya. Saya kagum sama bakatnya. Yang lebih kagum lagi sikap, attitude, saya terharu bagaimana dia respek dengan orangtuanya, dia lindungi orangtuanya dia sayang orangtuanya. Dia foto mamanya tidur kecapekan di kardus. Dia enggak malu jadi pengamen," Addie MS membeberkan.
Putus Sekolah
Setiap hari, Nissa Rizky ikut orangtuanya mengamen. Hal itulah yang membuat dia terpaksa berhenti sekolah. Padahal, Nissa Rizky ingin melanjutkan sekolah. Faktor biaya membuat Nissa Rizky putus sekolah.
Melihat semangat tinggi Nissa yang masih ingin melanjutkan sekolah, Addie MS memberikan beasiswa kepada pengamen gerobak keliling tersebut.
Advertisement
Ingin Sekolah
"Dia berhenti sekolah kelas 3 SD katanya. Dia bilang, 'Saya pengin sekolah, pengin lanjut.' Tapi enggak bisa karena begini (ngamen) terus". 'Saya pengin punya ijazah, nanti saya enggak dianggap orang, kalau saya begini terus.'Â Wow," terang Addie MS.
"Saya bilang ke dia, 'Kamu toh enggak bisa sekolah, enggak punya ijazah, jangan kecil hati. Banyak orang berhasil tanpa itu.' Tapi kalau bisa lanjutin, harus. Makanya saya komitmen, saya mau kasih dia beasiswa. Jadi saya sekarang tanggung jawab menyekolahkan dia," tutup Addie M.S. (KapanLagi)