Sukses

Dwayne Johnson The Rock Ungkap Rahasianya Pulih dari Corona Covid-19

Dwayne Johnson lantas mengungkap ada kebiasaan yang membantu dirinya dan keluarga, untuk lepas dari rongrongan Corona Covid-19.

Liputan6.com, Los Angeles - Dwayne Johnson alias The Rock selama ini dikenal publik menjaga kondisi tubuh dan kesehatannya dengan sangat ketat. Tapi hal ini tak menghalangi virus Corona menginfeksi dirinya.

Bukan hanya dirinya, istri dan kedua anak Dwayne Johnson yang masih balita juga sempat dinyatakan positif Corona Covid-19. Beruntung, setelah tiga minggu, kondisi mereka telah membaik.

"Kami sekarang sudah berada di sisi lain dari (Covid-19). Kami tak lagi menularkan, dan kami, Puji Tuhan, kami sekarang sehat," kata Dwayne Johnson dalam sebuah video berdurasi 11 menit yang diunggah di Instagram, Kamis (3/9/2020).

Dwayne Johnson lantas mengungkap ada satu hal yang membantu dirinya dan keluarga, untuk lepas dari rongrongan Corona Covid-19.

2 dari 5 halaman

Komitmen

Menurutnya, ia bisa kembali pulih karena kebiasaan yang sudah ia terapkan sejak lama.

"Tak diragukan, hal yang membantu kami melewati virus Corona dan Covid-19 adalah komitmen untuk hidup sehat lahir batin, komitmen kepada kesehatan, dan melakukan apa pun yang kita bisa untuk meningkatkan imunitas tubuh," tutur sang bintang film Baywatch.

Membangun imunitas tubuh yang kuat, adalah hal yang sangat krusial, mengingat ini adalah benteng pertahanan kita dari penyakit.

3 dari 5 halaman

Konsultasi ke Dokter

Semasa menderita Covid-19, Dwayne Johnson mengatakan ia kerap berkonsultasi kepada pakar kesehatan.

"Ini adalah sesuatu yang mereka bagikan kepadaku. Lakukan apa pun yang bisa kalian lakukan, untuk meningkatkan sistem imunitas kita," tuturnya

Cara yang dilakukan pria 48 tahun ini adalah mengonsumsi antioksidan, minum vitamin, hingga menjaga hidrasi tubuh.

 

4 dari 5 halaman

Peluang Sembuh

"Filosofi yang kupegang adalah, kontrol hal yang bisa kau kontrol," tuturnya.

Ia menambahkan, "Kalau imunitas tubuhmu sudah ditingkatkan dan tak bermasalah, kamu punya kesempatan untuk tidak tertular Covid-19. Tapi bila sudah tertular--walau jangan sampai--atau bila seluruh keluargamu tertular sepertiku, ini memberimu peluang yang besar dan jauh lebih besar meningkatkan peluang [sembuh]."

5 dari 5 halaman

Disiplin dan Waspada

Ia juga mewanti-wanti agar publik selalu menjaga komitmennya dalam menerapkan pola hidup ini. "Disiplin, termasuk disiplin tentang tamu yang datang ke rumahmu, minta mereka dites. Selalu waspada, jangan sampai lengah," kata dia.