Liputan6.com, Jakarta - Nama Atta Halilintar sudah merajai industri YouTube di Indonesia, bahkan Asia Tenggara. Saat ini, Atta Halilintar menjadi YouTuber dengan subscriber terbanyak hingga mencapai 25,5 juta.
Rupanya, pencapaian Atta Halilintar itu tidak melulu membuatnya bahagia. Dibalik prestasinya itu, banyak pula masalah yang datang satu persatu menghampirinya.
Atta Halilintar menceritakannya saat berbincang di vlog Daniel Mananta yang diunggah pada Senin (7/9/2020). "Ternyata, ini bukan posisi yang enak, pressure gue berat banget bro kalau dibilang nomor satu, apalagi gue sempat dinobatkan penghasilan nomer satu sampe masuk nomer delapan dunia," kata Atta Halilintar.
Advertisement
Baca Juga
Banyak Kasus
Atta Halilintar mengungkapkan ia sempat diterpa masalah hingga tiga kali dalam seminggu. Bahkan untuk kasus yang ia sendiri tidak mengetahuinya.
"Pas ada masuk di koran itu, semua kayak kasus apa pun langsung datang sama gue. Even setiap minggu bisa dua sampai tiga kasus, gue ke persidangan berkali-kali. Entah, gue enggak tahu itu apa masalahnya, kadang-kadang gue enggak tahu itu kenapa," beber Atta Halilintar.
Advertisement
Benar-Benar Hancur
Menghadapi masalah yang datang bertubi-tubi membuat Atta Halilintar merasa sangat tertekan. Lebih parahnya lagi, ia sempat terbesit untuk mengakhiri hidupnya.
"Itu mungkin mental gue di saat itu gue benar-benar drop, benar-benar hancur. Itu benar-benar datangnya bertubi-tubi. Mungkin, ya, di posisi itu, kalau gue enggak percaya Tuhan, enggak percaya sama Allah, gue bisa jadi sudah... Gue mungkin bunuh diri," kata Atta Halilintar.
Pikirkan Orang Lain
Beruntung Atta Halilintar masih bisa berpikir jernih. Ada banyak kepala yang selama ini menggantungkan hidupnya kepada Atta Halilintar. Hal itu lah yang kemudian membuat Atta Halilintar kembali optimis dan bangkit dari keterpurukannya.
"Kalau gue jatuh, gue nyerah, mereka semua (para pegawainya) enggak hidup, sekarang mereka mau kerja di mana? Anggaplah gue bilang, 'Udah, gue coba, ya, enam bulan ini gue berhenti. Gue enggak mau ngelakuin ini semua.' Semua mereka mau kerjain apa, mau makan apa? Itu yang gue pikirin," ucap Atta Halilintar.
Advertisement
Bahagia
Saat ini, ketika mulai muncul YouTuber-YouTuber baru yang juga sukses, Atta Halilintar tidak pernah merasa tersaingi. Sebaliknya, ia justru merasa bahagia.
"Jadi, ketika sekarang diumumkan, penghasilan terbanyak di YouTube nomor satu adalah, misalnya, Om Deddy Corbuzier, percepatan subscriber sekarang ada di Bang Baim (Wong), aku malah happy," sambungnya.
Simak juga informasi berikut ini:
KONTAK BANTUAN
Bunuh diri bukan jawaban apalagi solusi dari semua permasalahan hidup yang seringkali menghimpit. Bila Anda, teman, saudara, atau keluarga yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit, dilanda depresi dan merasakan dorongan untuk bunuh diri, sangat disarankan menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan (Puskesmas atau Rumah Sakit) terdekat.
Bisa juga mengunduh aplikasi Sahabatku: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tldigital.sahabatku
Atau hubungi Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567 yang melayani berbagai pengaduan, permintaan, dan saran masyarakat.
Anda juga bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel) kontak@kemkes.go.id.