Liputan6.com, Jakarta Setelah menggandeng penyanyi Hanin Dhiya, grup musik gambus, Sabyan kembali berkolaborasi. Kali ini, Sabyan menggandeng penyanyi wanita dalam single terbarunya berjudul “Teman Sejati”. Tidak tanggung-tanggung, dalam single terbarunya ini Sabyan menggandeng penyanyi dangdut yang sudah besar di Jawa Timur, Tasya Rosmala.
Tasya Rosmala merasa beruntung berkesempatan berkolaborasi dengan Sabyan. Tasya Rosmala sendiri merupakan penyanyi dangdut yang sudah malang melintang sejak usia 5 tahun.
Dirinya juga memiliki single dangdut yang beberapa di antaranya populer di YouTube dan baru saja bulan lalu mendapatkan penghargaan sebagai Penyanyi Wanita Ambyar Terbaik dalam Ambyar Awards. Hal itulah yang salah satunya membuat Sabyan menggandeng Tasya.
Advertisement
Baca Juga
Menggandeng
Bukan tanpa alasan Sabyan menggandeng Tasya Rosmala dalam single terbaru nya ini. Pasalnya, mereka mencoba untuk keluar dari arransmen yang biasa dibuat dan dikreasikan untuk Sabyan. Single ‘Teman Sejati’ ini merupakan perpaduan 2 genre, yakni pop dan dangdut.
“Lagu karangan Imam Ghozali ini merupakan qosidah yang memang sudah tenar jauh sebelum Sabyan dan Tasya Rosmala populer. Di kalangan pemain musik atau artis qosidah, sudah tidak dapat dipisahkan dengan lagu ini,” ujar Ayus personel Sabyan dalam keterangan tertulisnya, Jumat (11/9/2020).
Advertisement
Simple
Lirik-lirik yang terkandung dalam lagu yang simple namun mengena ini tidak lekang oleh waktu. Untaian makna yang terkandung merupakan doa terbaik ketika memilih teman atau pasangan untuk masa depan yang didambakan oleh semua orang.
Kini, lantunan lagu yang dibuat Sabyan sangat berbeda sentuhannya dari lagu-lagu Sabyan sebelumnya. Keberanian Sabyan dalam mengolah arransmen yang tepat dan sesuai karakter dengan Nissa serta Tasya merupakan perwujudan lagu “Teman Sejati” ini.
Tak Kesulitan
Tasya yang didapuk menjadi kolaborator dalam lagu teman sejati ini pun tidak mengalami kesulitan yang berarti ketika rekaman lagu ini. Dirinya hanya butuh waktu 1 jam untuk take vocal. Selain itu, perpaduan antara Tasya yang memiliki vokal berkarakter dangdut dipadu dengan alunan vocal Nissa yang memang sudah tidak diragukan lagi membuat lagu “Teman Sejati” ini spesial. Selain itu pastinya berbeda dengan yang sudah ada .
“Kalau kesulitan pastinya ada yah, kita perlu mereset karakter vocal Tasya serta membuat arransemen yang berbeda dari lagu aslinya. Ya yang pasti Sabyan mencoba membuat sesuatu yang baru. Mungkin genre qosidah dangdut yah,” ujar personel Sabyan, Ayus lantas tertawa.
Advertisement
Proyek Lagu
Ayus sendiri memang bertindak sebagai Jendral dari Sabyan. Dirinya memang sudah beberapa lama ingin membuat proyek lagu “Teman Sejati“ ini. Namun tidak semudah yang dipikirkannya.
Dari sudut arransmen sampai kolaborasi dengan siapa itu juga sangat dipikirkan Ayus. Karena pada dasarnya lagu ini harus sesuai dengan karakter Sabyan dan Tasya Rosmala.