Liputan6.com, Seoul - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Korea Selatan. Aktris Oh In Hye meninggal dunia setelah ditemukan tak sadarkan diri di rumahnya pada Senin (14/9/2020) kemarin.
Dilansir dari Soompi, meninggalnya Oh In Hye diduga karena upaya bunuh diri.
Advertisement
Baca Juga
"Kami menduga ia mencoba bunuh diri. Kami belum melakukan investigasi kepada mereka yang terlibat, karena itu kami belum mendapatkan detail," tutur seorang sumber dari petugas kepolisian.
Awalnya, diketahui bahwa rekan Oh In Hye meminta bantuan polisi karena tak bisa menghubungi sang aktris.
Pukul 5 Pagi
Petugas dari Kantor Polisi Yeonsu dan Kantor Pemadam Kebakaran Songdo Incheon, kemudian menyambangi rumah Oh In Hye pada pukul 5 pagi tanggal 14 September 2020.
Di sana, Oh In Hye ditemukan dalam keadaan henti jantung.
Advertisement
Denyut dan Napas Kembali
Melihat kondisi ini, petugas langsung melakukan prosedur darurat seperti CPR. "Denyut jantung Oh In Hye dan napasnya kembali," begitu pernyataan petugas. Namun, sang aktris belum juga sadar.
Oh In Hye lantas dilarikan ke rumah sakit terdekat. Tak lama setelah lepas tengah malam waktu Korea Selatan, muncul pemberitaan bahwa Oh In Hye telah meninggal dunia.
Dimakamkan Besok
Sumber dari rumah duka RS Universitas Inha menyebutkan bahwa tempat melayat untuk Oh In Hye tengah disiapkan.
Pemakamannya, rencananya dilakukan pada 16 September besok.
Advertisement
Karier Oh In Hye
Aktris kelahiran 1984 ini telah tampil di sejumlah film dan serial drama. Beberapa di antaranya adalah Sin of a Family, The Plan, Secret Travel, dan drama spesial The Return: Jwibulnori.
Â
Simak juga informasi berikut ini:
KONTAK BANTUAN
Bunuh diri bukan jawaban apalagi solusi dari semua permasalahan hidup yang seringkali menghimpit. Bila Anda, teman, saudara, atau keluarga yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit, dilanda depresi dan merasakan dorongan untuk bunuh diri, sangat disarankan menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan (Puskesmas atau Rumah Sakit) terdekat.
Bisa juga mengunduh aplikasi Sahabatku: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tldigital.sahabatku
Atau hubungi Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567 yang melayani berbagai pengaduan, permintaan, dan saran masyarakat.
Anda juga bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel) kontak@kemkes.go.id.