Liputan6.com, Jakarta - Barbie Kumalasari rupanya masih memendam kerinduannya terhadap Galih Ginanjar biarpun saat ini posisinya sudah memiliki kekasih baru. Bahkan, Barbie mengaku sudah lama tak menemui pesinetron 32 tahun itu.
Selain itu, Barbie Kumalasari juga tak mengangkal bahwa dirinya dan Galih Ginanjar sudah pernah menjalin hubungan sebagai pasangan suami-istri selama empat tahun dengan menikah siri.
Advertisement
Baca Juga
"Kangenlah karena kan aku empat tahun bareng sama Galih, kangen sih pastilah. Cuma kan enggak bisa jenguk ya semenjak ada PSBB ini, kan memang semua orang enggak bisa jenguk. Jadi ya sudah, harus bersabar," kata Barbie Kumalasari saat ditemui belum lama ini, dilansir dari Kapanlagi.com.
Cerai Tahun Ini
Seperti diketahui, Barbie Kumalasari mengaku bahwa ia dan Galih Ginanjar bercerai sekitar Mei 2020 lalu. Barbie Kumalasari bercerai dari Galih Ginanjar saat suaminya itu sedang berada di dalam penjara.
Advertisement
Tak Bisa Dijenguk
Barbie Kumalasari mengatakan bahwa untuk saat ini Galih masih belum bisa dijenguk. Ia sudah mengonfirmasi bahwa di beberapa rutan memang dilarang untuk menjenguk karena waspada terhadap Covid-19.
"Memang enggak bisa dijenguk karena takutnya misalnya dijenguk, nanti ada satu yang kena Corona, satu sel bisa kena semua. Jadi memang baik di Cipinang maupun di Polda memang enggak bisa jenguk," jelas wanita 38 tahun itu.
Kenang Momen Bersama
Barbie Kumalasari lantas mengenang beberapa momen saat ia masih bersama Galih Ginanjar. Barbie menyebut Galih sebagai sosok pria yang manja. Selebriti yang kini menjadi pengacara itu juga menyemangati mantan suaminya.
Advertisement
Harus Bangkit Lagi
"Galih mah manja orangnya, terus biasanya kita tiap hari barengan, terus saling ngedit gitu. Ya aku sih penginnya Galih keluar mudah-mudahan bangkit lagi, main sinetron lagi, karena kan basic-nya memang aktor ya," ujar Barbie Kumalasari.
"Jadi, ya aku bilang, ya sudah pokoknya semangat terus gitu, jangan sampai sudah terpuruk, terpuruk lagi. Kalau orang sudah terpuruk, harusnya bangkit kan," lanjutnya. (Kapanlagi.com)