Liputan6.com, Jakarta Keindahan Pulau Bali membuat sebagian besar orang rindu untuk datang. Kerinduan terhadap keindahan Pulau Bali, sedikit tertahan karena pandemi Covid-19. Namun, artis Indah Kalalo mulai mengkampanyekan untuk kembali ke Bali.
Indah Kalalo saat ini memang memilih untuk tinggal di Bali. Dirinya selalu mengkampanyekan ajakan untuk datang lagi ke Bali dengan slogan “KemBALI”. Kecintaannya terhadap pulau Bali, membuat dirinya terus memperlihatkan keindahan pulau Bali, salah satunya Kepulauan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.
Dalam unggahan di akun instagramnya, Indah Kalalo kerap membagikan kebahagian bersama keluarganya saat berada di Nusa Penida.
Advertisement
“Ga pernah bosen melihat keindahan Kelingking Beach di salah satu 3 Nusa yaitu Nusa Penida, dan bahagianya bisa nunjukin keindahan ini ke anak-anak ku” tulis Indah Kalalo.
“Letaknya juga dekat sekali dari Nusa Ceningan atau Lembongan, Cuma 10 menit naik kapal perahu. Indahnya Indonesiaku,” ujar ibu 3 Anak ini.
Baca Juga
Prokes
Indah Kalalo juga memberikan informasi tentang telah diterapkannya prokes di Kepulauan Nusa Penida.
“Semuanya aman dan telah menerapkan protokol CHSE, jadi ayo kemBALI asalkan selalu patuh protokol, semua pasti aman," ujar mantan model yang kini memiliki butik fashion di Bali, saat dihubungi wartawan, Selasa (17/11/2020).
Advertisement
Pariwisata
Di tengah pandemi saat ini, Pemerintah melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) memberikan solusi guna meningkatkan gairah pariwisata, khususnya Pulau Bali dengan Protokol yang diterapkan yaitu CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environmental Sustainability) menjadi jaminan berwisata aman di masa pandemi.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Klungkung Anak Agung Gede Putra Wedana mengungkapkan Implementasi penerapan CHSE sendiri sangat penting untuk menunjukkan bahwa Bali sebagai destinasi wisata internasional, sungguh-sungguh berkomitmen dan mampu menerapkan protokol kesehatan.
“Di Nusa Penida dan Lembongan dengan CHSE diharapkan dapat mewujudkan kesadaran terkait keselamatan dan keamanan di kalangan pelaku pariwisata dalam melakukan kegiatan di tengah pandemi Covid-19," ujar Agung.
Memperhatikan
Agung menghimbau, bagi para wisatawan yang hendak berwisata ke Klungkung untuk senantiasa memperhatikan label verifikasi CHSE di setiap tempat wisata, restoran maupun hotel.
“Demi kenyamanan dan ketenangan para wisatawan, kami permudah dengan memberikan plank verifikasi CHSE pada setiap lokasi yang telah dilakukan assessment CHSE, sehingga, kami menghimbau bagi para wisatawan untuk memilih dan memperhatikan apakah tempat wisata maupun hotel yang dipilih telah terverifikasi CHSE” jelasnya.
Advertisement