Liputan6.com, Jakarta - Waralaba Deadpool kini sudah di tangan Disney setelah raksasa film tersebut membeli studio Fox. Banyak yang meragukan keberanian Disney untuk membuat Deadpool 3Â memiliki adegan kekerasan ekstrem seperti dua film sebelumnya.
Namun rupanya, seperti disampaikan cbr.com, laporan terbaru menyiratkan bahwa Disney melalui Marvel Studios, tidak akan mengubah konsep Deadpool 3 dan tetap mempertahankan warna dari film-film terdahulu.
Advertisement
Baca Juga
Kabar mengenai Deadpool 3 ini didapat dari seorang reporter bernama Justin Kroll yang menyampaikan, "Sejumlah sumber sekarang mengatakan filmnya masih diharapkan untuk memiliki rating R seperti dua judul film terdahulu."
Di Belakang Layar
Deadline menyebutkan bahwa film Deadpool 3 sudah melibatkan sejumlah nama mulai dari Wendy Molyneux dan Lizzie Molyneux-Loeglin sebagai penulisnya. Ryan Reynolds pun akan ditunjuk kembali sebagai Deadpool.
Advertisement
Spinoff X-Men
Dua film Deadpool sebelumnya merupakan spinoff dari film-film X-Men yang memperkenalkan sosok Wade Wilson versi baru. Versi ini jauh dari karakter Deadpool di film X-Men Origins: Wolverine dan sagat mendekati versi komiknya.
Rating Terbatas
Berbeda dari film-film X-Men, Deadpool mendapatkan rating R (Restricted) alias terbatas untuk penonton dewasa karena banyaknya unsur kekerasan fisik maupun verbal secara ekstrem.
Â
Advertisement
Film X-Force
Menariknya, sebelumnya Fox berencana membuat film X-Force yang menyorot Deadpool dan sejumlah mutan di dunia X-Men. Namun akuisisi Disney-Fox menunda rencana ini.