Liputan6.com, Jakarta Rossa sempat absen sebagai juri di ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Mantan istri Yoyo Padi Reborn ini mengungkapkan tentang kondisi kesehatannya yang belakangan ini memang menurun. Lantas, apa penyakit yang diderita Rossa?Â
Di halaman Instagram-nya, pelantun tembang "Aku Bukan Untukmu"Â itu bercerita tentang kondisi kesehatannya yang dirasa kurang sehat. Sempat merasa baikan, nyatanya kondisi kesehatannya kembali menurun. Dirinya pun akhirnya memutuskan untuk melakukan pemeriksaan ke dokter.
Setelah melakukan pemeriksaan, wanita asal Sumedang itu akhirnya mengetahui hasil mengenai penyakit yang dideritanya. Rossa pun diwajibkan untuk beristirahat agar kondisi kesehatan bisa segera membaik.
Advertisement
Baca Juga
Tak Enak Badan
Rossa bercerita bahwa pada beberapa waktu lalu ia merasa kondisi kesehatannya menurun. Ia pun meminta izin untuk tak hadir duduk di kursi juri Indonesian Idol.
"Dear everyone, sebaik-baiknya manusia berencana,tapi Allah lah yang memiliki kuasa. Dari hari Senin lalu aku udah merasa gak enak badan dan ijin untuk tidak hadir di Idol. Hari selanjutnya rasanya membaik, tp tadi malam badan aku rasanya gak enak lagi," terang Rossa.
Â
Advertisement
Tifus
Rossa kemudian memeriksakan dirinya ke dokter dan akhirnya diketahui bahwa ia ternyata sakit tifus. Mengetahui hal tersebut, pelantun "Tegar" itu mengaku sedih lantaran ia sudah memiliki banyak agenda pekerjaan yang harus dijalani.
"Akhirnya td pagi aku memeriksakan diri dan ternyata aku sakit typus. 🤒🥺. Jujur sedih karena banyak acara2 yang sudah ada terpaksa harus dibatalkan dan ditunda,tp gimana lagi," terang dia.
Mohon Doa
Lebih lanjut Rossa pun meminta doa kepada warganet untuk kesembuhannya dan ia akan beristirahat dalam beberapa hari ke depan.
"Aku ijin istirahat dulu ya, dan minta doa biar aku bisa cepet sembuh. Please be safe guys, and stay healthy. Makasih doanya,doa yg sama untuk kamu," papar Rossa.
Advertisement