Liputan6.com, Jakarta Selain I Hear(t) You, serial lain yang kini tengah ditayangkan Vidio adalah Perfect Love. Dibintangi komika Aci Resti dan aktor Refal Hady, drama orisinal bergenre komedi romantis ini juga tak kalah menarik untuk ditonton.
Apalagi, kehadiran boyband UN1TY sebagai pemeran pendukung membuat Perfect Love menjadi semakin hidup. Sejauh ini, serial kolaborasi Vidio dengan Famous All Star tersebut mampu membuat penonton betah untuk menyaksikan kelanjutan cerita di setiap episodenya.
Mengangkat isu standar kecantikan, Perfect Love bercerita tentang Tasya, gadis remaja yang kerap dicemooh teman-temannya karena tak memiliki paras cantik. Namun, pertemuannya dengan seorang senior kampus bernama Bagir mampu membawa perubahan yang signifikan dalam hidup Tasya.
Advertisement
Selain Aci Resti dan Refal Hady, siapa saja sih pemeran utama di serial Perfect Love? Simak artikelnya berikut ini.
Saksikan video Perfect Love berikut ini
1. Aci Resti Sebagai Tasya Vanita
Aci Resti adalah tokoh utama dalam Vidio original series Perfect Love. Perannya sebagai Tasya Vanita, seorang gadis yang kerap diejek karena wajahnya yang tak menawan.
Hal itu membuat Tasya tak punya teman selain Dini (Adriani Galilea). Pengalaman tersebut juga berdampak buruk bagi persahabatan maupun kisah cintanya.
Kendati demikian, Tasya tumbuh menjadi gadis yang baik hati, periang, dan pemberani. Dia menyukai fotografi dan kuliah jurusan DKV. Pertemuannya dengan senior bernama Bagir mampu mengubah hidup Tasya yang kelam.
Advertisement
2. Refal Hady Sebagai Bagir Wisesa
Refal Hady memerankan sosok senior kampus yang tampan, kaya, dan bijaksana bernama Bagir Wisesa. Ia juga dikenal sebagai seorang ketua BEM dan klub fotografi yang punya reputasi baik.
Sikapnya yang tegas membuat ia disegani oleh mahasiswa lain. Tak heran jika wanita di kampusnya menjadikan sosok Bagir sebagai pria idaman mereka, termasuk Tasya dan Ayana (Yoriko Angeline).
Namun di balik kesempurnaannya itu, Bagir menyimpan masa lalu keluarganya yang masih belum bisa ia maafkan. Hal tersebut membuat hubungannya dengan sang ayah kurang harmonis.
3. Yoriko Angeline Sebagai Ayana Erunadia
Aktris muda Yoriko Angeline juga ikut bergabung dengan Aci Resti dan Refal Hady di serial Perfect Love. Perannya sebaga Ayana Erunadia, mahasiswi cantik yang dikagumi para senior di kampusnya.
Selain dikaruniai wajah cantik, Ayana juga tajir dan populer. Maklum, dia adalah seorang selebgram sekaligus anak dari artis ternama. Sayangnya, Ayana merupakan gadis yang bermuka dua.
Sikapnya yang kompetitif membuat ia harus selalu menjadi nomor satu. Tak terkecuali dalam persaingannya dengan Tasya untuk merebut hati Bagir.
Â
Advertisement
4. Jourdy Pranata Pemeran Nendra Bayu Arumba
Karakter utama di serial Perfect Love yang terakhir ada Nendra Bayu Arumba. Sosok Nendra dibintangi oleh aktor Jourdy Pranata.
Sama dengan Tasya, Nendra juga sering di-bully karena dianggap culun dan penakut. Ia pun tak memiliki banyak teman di kampus, kecuali Tasya dan Dini.
Banyak yang bilang jika cinta tak memandang fisik. Begitu pun dengan Nendra yang diam-diam jatuh cinta kepada Tasya.Â
Itulah empat karakter utama serial Perfect Love yang hadir setiap Jumat di platform streaming Vidio. Jangan lupa juga untuk langganan paket Premier Platinum supaya enggak ketinggalan episode baru Perfect Love setiap minggunya.