Sukses

6 Fakta The New Mutants dari Jagat Sinema X-Men, Sedang Tayang di Bioskop Indonesia

The New Mutants, sempalan dari jagat sinema X-Men, tayang di bioskop Indonesia mulai 31 Desember 2020. Ini 6 fakta menariknya.

Liputan6.com, Jakarta Di tengah pandemi Covid-19, sejumlah jaringan bioskop Indonesia mulai beroperasi dengan menerapkan protokol kesehatan ketat. Beberapa film anyar dirilis. Salah satunya, The New Mutants.

The New Mutans dari jagat sinema X-Men beredar di layar lebar Tanah Air mulai Kamis (31/12/2020). Karya sineas Josh Boone ini diperkuat wajah segar seperti Maisie Williams, Anya Taylor-Joy, dan Charlie Heaton.

Disambut hangat pencinta komik Marvel, The New Mutants dianggap sebagai akhir yang manis bagi pencinta sinema di era pandemi. Laporan khas Showbiz Liputan6.com menghimpun 6 fakta menariknya untuk Anda.

 

2 dari 7 halaman

1. Berawal dari Rumah Sakit

The New Mutants mengisahkan Dani (Blu Hunt) yang mengalami tragedi dan terkapar di rumah sakit. Dr. Cecilia Reyes (Alice Braga) menghibur lalu memberi tahu bahwa ia seorang mutan. Dani dipertemukan dengan sejumlah mutan baru lain.

Mereka yakni Samuel Guthrie (Sam) yang bisa terbang dengan kecepatan jet. Roberto da Costa (Bobby) yang mampu memanipulasi energi matahari. Illyana Rasputin yang memiliki kekuatan sihir antar dimensi. Lalu Rahne yang bisa berubah jadi serigala.

 

3 dari 7 halaman

2. Dari Sineas The Fault in Our Stars

Didistribusikan 20th Century Studios, The New Mutans jilid ke-13 sekaligus pamungkas dari seri film X-Men. Film ini disutradarai Josh Boone. Naskahnya digarap Knate Lee. Ini bukan kali pertama Josh dan Knate bekerja sama.

Pada 2014, keduanya memproduksi film romantis The Fault in Our Stars. Setelahnya Josh dan Knate menulis komik berbasis panel New Mutants buatan Chris Claremont dan Bill Sienkiewicz untuk menggambarkan besarnya potensi tema ini.

 

4 dari 7 halaman

3. Maret 2016, Rekrut Pemain

Setelah skenario matang, perburuan pemain dimulai. Rupanya, Maisie Williams dan Anya Taylor-Joy yang pertama lolos audisi lalu diumumkan kepada publik pada Maret 2016.

Deadline mengabarkan, Henry Zaga dan Charlie Heaton bergabung pada Juni 2016. Pendatang baru Blu Hunt, pemeran Dani Moonstar, didapat lewat audisi internasional yang mengutamakan “keaslian etnis.”

5 dari 7 halaman

4. Juli 2017, Mulai Syuting

Juli 2017, syuting dimulai. Comicbook.com mewartakan lokasi syuting The New Mutants di Boston, AS, dengan judul sementara Growing Pains. Mayoritas adegan diambil di Rumah Sakit Negara Bagian Medfield.

Peter Deming yang dikenal lewat horor Drag Me To Hell dan Now You See Me 2 dipercaya menjadi sinematografer. Sepuluh persen film ini menggunakan teknologi green screen alias layar hijau.

 

6 dari 7 halaman

5. Jadwal Rilis Terkoreksi

Pandemi Covid-19 yang jadi isu kesehatan global mengobrak-abrik jadwal rilis sejumlah film termasuk The New Mutants yang semula direncanakan menyapa bioskop April 2020. Akhirnya, film berbiaya hampir 80 juta dolar AS ini tayang di bioskop AS pada 28 Agustus 2020.

Sayang, performa The New Mutants di tangga box office melempem. Data Box Office Mojo 18 Desember 2020 menyebut, film ini hanya meraup 46,4 juta dolar AS dari seluruh dunia.

7 dari 7 halaman

6. Dinilai Generik oleh Kritikus

The New Mutants direspons beragam oleh kritikus. Menulis untuk The Hollywood Reporter, Jordan Mintzer, menilai film ini generik. Ia mencoba menjadi karya tulus dan berdiri sendiri. Sayang, kurang sinkron dengan waralaba X-Men.

Peter Debruge dari Variety menyebut The New Mutants cukup koheren dengan jagat sinema X-Men. Yang absen dari film ini yakni karakter yang mudah diingat alias membekas di benak penonton.