Sukses

Iron Man Disebut Bakal Hidup Lagi di Serial Armor Wars

Dari sekian banyak rumor seputar kembalinya Robert Downey Jr. disebutkan bahwa Iron Man bakal dihidupkan di serial Armor Wars.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu hal yang membuat fans film Marvel penasaran adalah isu mengenai kembalinya Tony Stark alias Iron Man di film atau serial-serial waralaba Marvel Cinematic Universe (MCU) selanjutnya.

Pasalnya, Robert Downey Jr. sang pemeran Iron Man, dinilai gagal oleh kritikus dan para penonton dalam memainkan perannya di film-film selain Marvel yang salah satunya adalah Dolittle.

Dari sekian banyak rumor yang beredar seputar kembalinya Robert Downey Jr. ke Marvel untuk menghidupkan lagi Tony Stark, salah satunya menyebut sang Iron Man bakal dihidupkan di serial Armor Wars.

2 dari 5 halaman

Serial Disney Plus

Kabar kembalinya Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark di serial Disney Plus tersebut, disampaikan oleh orang dalam bernama Daniel Richtman, seperti dikabarkan oleh situs wegotthiscovered.com.

3 dari 5 halaman

Menyorot War Machine

Namun begitu, seandainya Iron Man kembali pun, masih belum jelas dalam bentuk apa Tony Stark akan muncul. Sedangkan serial Armor Wars lebih menyorot sepak terjang Rhodey alias War Machine yang diperankan Don Cheadle.

Dalam sinopsis yang beredar, War Machine akan mengangkat kisah yang terjadi ketika teknologi Stark Industries buatan Tony Stark jatuh ke tangan yang salah.

 

4 dari 5 halaman

Kemungkinan di Serial Lain

Isu lain yang berkembang seputar kembalinya Iron Man adalah kemungkinan Tony Stark kembali hadir dalam serial Ironheart dalam teknologi kecerdasan buatan seperti halnya Jarvis atau Friday.

Ada juga yang menyebut Tony Stark akan hidup kembali dalam bentuk hologram atau suara di dalam kostum Ironheart yang dikenakan karakter utamanya, seorang gadis bernama Riri Williams.

 

5 dari 5 halaman

Bukan Tahun Ini

Meskipun begitu, serial Amor Wars maupun Ironheart tak akan tayang tahun ini. Kemungkinan bisa tahun depan atau malah tahun 2023. Mengingat tahun ini saja sudah ada enam serial baru Marvel yang siap tayang di Disney Plus.