Liputan6.com, Seoul - Awal tahun 2021 membawa banyak perubahan dalam hidup JB GOT7. Tak hanya hengkang dari JYP Entertainment setelah kontraknya habis, ia kini menggunakan nama panggung Jay B.
Januari lalu, ia membuka akun Twitter baru dengan nama ini.
Advertisement
Baca Juga
Dalam sebuah wawancara dengan majalah Arena, ia akhirnya menceritakan alasannya menggunakan nama Jay B. Dilansir dari Soompi, Selasa (23/3/2021), artis K-Pop bernama asli Jae Bum ini juga menjelaskan perbedaan dengan nama aliasnya yang lain, Def.
"Aku ingin menghadirkan gaya hiphop/ R&B dengan daya tarik yang populer lewat Jay B, sementara saat aku melakukan hal yang kuinginkan, aku akan memakai nama Def," tutur leader GOT7 ini.Â
Def dan Jay B
Ia menambahkan, bahwa Def adalah nama yang ia gunakan pada masa lalu.
"Def adalah nama b-boying yang kugunakan sebelum aku menjadi trainee. Jadi seperti yang kulakukan hingga sekarang, aku bisa merilis mixtape dengan nama itu, membuka pameran foto, atau membuat karya fiksi," tuturnya.
Advertisement
Yang Harus dan Ingin Dilakukan
Pria 27 tahun ini ingin menyeimbangkan dua hal ini. "Aku secara alami ingin mengerjakan kedua hal ini, yang harus kulakukan dan yang ingin kulakukan," tuturnya.
Soal Keluar dari JYP
Dalam wawancara ini, ia juga menceritakan pertimbangan yang ia ambil untuk keluar dari JYP, salah satu agensi terbesar di Korea, meniti karier sebagai seorang solois.
"Saat berpromosi bersama GOT7, aku sering berpikir apakah aku menikmati semua kemudahan tanpa aku sadari. Aku kerap berpikir berapa banyak usaha yang diperlukan sebelum kami sampai dalam sebuah acara yang dijadwalkan," kata dia.
Advertisement
Pengetahuan Terbatas
Ia menyadari, kembali ke titik nol dan berusaha sendiri, memang memerlukan keberanian. Namun langkah ini perlu ia ambil.
"Pengetahuanku terbatas, dan aku takut jurang ini terlalu besar untuk kuatasi bila aku meninggalkan agensi. Tapi aku tahu jurang ini hanya akan makin lebar jika aku tetap di sana, jadi aku memutuskan untuk terjun secepatnya. Dan di sinilah aku sekarang," kata dia.