Sukses

Kaesang Pangarep dan Nadya Arifta Hadiri Acara Pernikahan, Warganet: Wah Kapan Nyusul Nih Babang Kaesang-nya

Kaesang Pangarep dan Nadya Arifta sempat berfoto dengan pasangan pengantin di acara yang mereka hadiri.

Liputan6.com, Jakarta - Kisah cinta Kaesang Pangarep kembali menjadi sorotan publik. Belum lama ini, putra bungsu Presiden Jokowi itu terlihat sedang menghadiri pernikahan kerabatnya bersama sang kekasih, Nadya Arifta.

Kaesang Pangarep dan Nadya Arifta sempat berfoto dengan pasangan pengantin. Setelah acara tersebut, potret mantan kekasih Felicia Tissue bersama kekasihnya saat ini, tersebar di media sosial.

Melalui potret tangkapan layar dari akun Instagram @nyinyir_update_officialll, Minggu (4/4/2021), terlihat Nadya Arifta dan Kaesang Pangarep yang berseragam batik, mengapit pihak pengantin di acara pernikahan yang mereka hadiri itu.

2 dari 5 halaman

Menimbulkan Pertanyaan

Akun Instagram @nyinyir_update_officialll tertutup untuk publik sehingga akses membaca komentar terbatas. Namun, pengguna akun tersebut menuliskan pertanyaan yang cukup menggelitik.

"Wah, kapan nyusul nih babang Kaesang-nya?" tulis pengguna akun tersebut yang sudah menjaring lebih dari 800 komentar.

3 dari 5 halaman

Sempat Menghebohkan Publik

Isu percintaan Kaesang Pangarep dengan Felicia Tissue sempat menghebohkan dunia maya. Hal itu bermula dari munculnya foto kebersamaan Kaesang dengan Nadya Arifta.

 

4 dari 5 halaman

Diributkan Keluarga Felicia

Tak lama kemudian, ibunda Felicia Tissue, Meilia Lau, meluapkan kemarahannya di depan publik melalui media sosial miliknya.

Tak hanya sang ibunda, kakak Felicia juga mengingatkan putra bungsu Presiden Jokowi untuk menyelesaikan masalah asmara dengan Felicia secara baik-baik.

5 dari 5 halaman

Selebriti Ikut Bersuara

Drama percintaan Kaesang ini sempat membuat sejumlah selebriti ikut bersuara. Salah satunya adalah Ernest Prakasa yang melontarkan pernyataan tersirat.

"Sebenarnya siapa yang lebih patah hati? Yang gagal jadi istri anak presiden, atau gagal jadi besan presiden?" tulis Ernest di Twitter.