Sukses

Lirik Lagu Hanya Memuji dari Krisdayanti dan Sandhy Sondoro, Tembus Daftar Top 10 Songs In Indonesia

Kali pertama dirilis 20 tahun silam oleh Shanty, "Hanya Memuji" dinyanyikan kembali oleh Krisdayanti dan Sandhy Sondoro.

Liputan6.com, Jakarta Selasa (27/4/2021), akun Instagram terverifikasi World Music Awards mengunggah daftar Top 10 Songs in Indonesia yang didominasi tembang bule. Dua lagu Indonesia yang tembus daftar itu salah satunya "Hanya Memuji" dari Krisdayanti dan Sandhy Sondoro.

"Hanya Memuji" tembang lawas milik Shanty di album debutnya yang dipayungi Warner Music Indonesia, pada 2000. Dua tahun kemudian, lagu itu dinyanyikan kembali oleh Shanty bareng Marcell Siahaan untuk album kompilasi Duet Cinta.

"Hanya Memuji" karya Melly Goeslaw. Meski sudah berusia 20 tahun lebih, lagu ini tetap enak didengar berkat aransemen kekinian dan chemistry KD- Sandhy yang ciamik. Ini lirik lagu "Hanya Memuji." Nyanyi kuy!

2 dari 2 halaman

Sejenak Daku pun Terpana...

Sejenak aku pun terpana

Melihat dia di depanku

Dia menjerat hatiku

Menatapku tajam

 

Di sini di dalam dadaku

Ada getar lugu tak kusebut

Dia menjerat hatiku

Menatapku tajam

 

Reff:

Kuakui tubuhku melunglai

Sempat kumemuji dalam hatiku

Jangan pikir aku kan mencinta

Ku hanya kagumi, hanya memuji

 

Di sini di dalam dadaku

Ada getar lugu tak kusebut

Dia menjerat hatiku

Menatapku tajam

 

Kuakui tubuhku melunglai

Sempat kumemuji dalam hatiku

Jangan pikir aku kan mencinta

Ku hanya kagumi, hanya memuji

 

Tuhan katakanlah

Diri ini pun tak cinta

Biar berteman saja

Biar....

 

Kuakui tubuhku melunglai

Sempat kumemuji dalam hatiku

Jangan pikir aku kan mencinta

Ku hanya kagumi, hanya memuji.