Liputan6.com, Jakarta Aktris cantik Alda Augustine memaknai bulan Ramadhan dengan sebagai level kenyamanan batin yang berbeda bagi umat Islam. Dirinya merasakan bulan Ramadhan berbeda dengan bulan kebanyakan.
Saat ditemui di sela acara buka puasa bersama dan santunan anak yatim-piatu, yang digelar bersama rekan-rekannya, di Jakarta Selatan baru-baru ini, Alda Augustine mengatakan bahwa Ramadhan tahun ini dirinya ingin mencoba lebih khusyuk beribadah.
“Agak berbeda dengan Ramadhan sebelumnya sih. Untuk tahun ini aku justru lebih banyak kesempatan beribadah di rumah meski ada juga kegiatan syuting,” ujar Alda Augustine kepada wartawan yang mewawancarainya, baru-baru ini.
Advertisement
Baca Juga
Makna
Dirinya pun memaknai bulan Ramadhan salah satunya dengan berbagi kepada anak Yatim Piatu.
“Seperti ingin memaknai Ramadhan itu dengan sukacita ku. Yah sembari belajar menyempurnakan ibadahku juga kan. Dan seperti acara bukber dan santunan ini kan juga aku anggap sebagai belajar untuk terus peduli kepada sesama kita,” ujarnya.
Advertisement
Kumpul Keluarga
Pemeran karakter jahat Nyai Danan Wati dalam film supranatural Bangkitnya Mayit : The Dark Soul ini juga mengatakan bahwa bulan Ramadhan tahun ini waktunya berkumpul bersama keluarga juga lebih lapang. Meski ayah dan ibunya sedang tak berada di Jakarta.
“Yah Ramadhan tahun ini juga aku lebih punya waktu bersama keluarga. Lebih terasa dekat silaturahminya. Tapi nggak bisa kumpul dengan ayah ibuku, karena beberapa bulan lalu mereka kan ada di Sulawesi, jadi kemungkinan Lebaran aku hanya bisa silaturahmi lewat video call saja,“ katanya.
Film
Bicara soal kesibukannya, Alda Augustine juga akan tampil dalam striping Nania Dunia Lain, yang bakal di tayangkan SCTV. Bahkan, Alda juga bakal tampil dalam film horor-supranatural terbaru, yang rencananya memulai kegiatan produksi pada pertengahan tahun 2021. Dirinya belum mau membocorkan mengenai judul filmnya.
“Belum lah, nanti deh. Aku belum bisa bocorkan judul dan peranku di film horor supranatural terbaru ini. Tapi pastinya ini film horor-supranatural kedua untukku, setelah Bangkitnya Mayit,“ ujarnya.
“Tenang saja kalau sudah saatnya rilis tahun depan, pasti aku kabarin kok,“ pungkasnya.
Advertisement