Liputan6.com, Jakarta - Nasib nahas tengah dialami Terry Putri. Setelah rumahnya dibobol maling pada Minggu (2/5/2021), kini kondisi kesehatan mantan istri Rully Johan pun menurun.
Regina, manajer wanita bernama asli Terry Naharyana Enaniey Putri mengatakan, saat ini psikologis wanita 41 tahun ini sedang drop memikirkan masalah yang sedang dialami.
Advertisement
Baca Juga
6 Fakta Rumah Terry Putri Dimasuki Maling dan Gasak Barang Berharga, Berawal dari Mobil Hitam Parkir di Depan Rumah
Brankas yang Dicuri Maling Berisi Aset Selama 20 Tahun, Terry Putri Kesulitan Sebut Jumlah Kerugian
Kronologi Rumah Terry Putri Dibobol Maling, Pencuri Beraksi Saat Rumahnya Kosong dari Siang Hingga Malam
"Memang kan kalau kita bicara sakit itu bukan sakit berarti dia panas dingin demam gitu ya, berarti ada faktor psikis lain kan yang membuat dia drop kan kadang-kadang bicara pun bikin dia sakit ya. Sekarang kondisinya seperti itu sih," kata Regina saat dihubungi, Selasa (4/5/2021).
Lemas
Lanjut Regina, ia juga sempat bertemu langsung dengan Terry Putri yang terlihat lemas. Hal itulah yang membuat dirinya batal melaporkan kejadian kemalinagn di rumahnya ke polisi hari ini.
"Tadi sih masih tek-tokan sama dia, dia memang lemes banget, dia enggak fit terus belum bisa untuk kalau harus menceritakan lagi. Itu berat untuk dia," ujar Regina.
Advertisement
Berada di Bandung
Dijelasakan Regina, saat rumahnya dibobol maling Terry Putri sedang berada di Bandung, Jawa Barat. Saat kembali pulang ia terkejut rumahnya dalam keadaan berantakan.
"Pas kejadian (Terry Putri) di Bandung," katanya.
Aset dan Barang Berharga Raib
Karena peristiwa tersebut Terry Putri kehilangan sejumlah barang berharga dan aset yang disimpannya di dalam sebuah brankas yang berhasil dibawa kabur maling.
Â
Advertisement