Liputan6.com, Jakarta - Widi Vierratale belum lama ini bercerita seputar kejadian yang menimpanya di lokasi berlatih menembak. Ia mengaku mendapat perlakuan kurang menyenangkan dari seseorang di lingkup komunitas tersebut.
Kisahnya itu sempat diunggah melalui Instagram Stories yang kemudian beredar di sejumlah akun Instagram. Di situ, Widi bercerita bahwa ia sempat mengalami pelecehan sekaligus kekerasan fisik dan verbal.
Advertisement
Baca Juga
Lebih jauh Widi, membeberkan bahwa identitas yang dimaksud adalah seorang pria yang memiliki jabatan dan sudah berkeluarga. Kelanjutan kisah tersebut diutarakannya melalui video berdurasi 9 menit di Instagram TV akunnya, @_widikidiw_.
Â
Diminta Tenang
Setelah kejadian itu, Widi diminta kerabat di lingkup latihan menembak untuk bersabar dan tenang. Namun, ia sudah terlanjur sakit hati. Widi pun memilih untuk berbicara lantang dalam video tersebut.
Â
Advertisement
Ogah Diam Saja
"Semua yang prihatin dan nenangin gue di HP itu kebanyakan laki-laki, lo, dan bapak-bapak ini baik. Cuma kebanyakan nyuruh gue diam. Mereka minta gue tenangin diri dulu. Terus, ‘enggak usah diperpanjang.’ Ih enak saja lu," ceplos Widi Vierratale dari akun Instagram TV yang diunggah Senin (24/5/2021).
Â
Sudah Terlanjur Sakit
Widi lalu menegaskan bahwa sikap orang-orang yang disebut telah menyakitinya, sudah terlanjur membuatnya tak bisa diam saja.
"Gue sudah diperlakukan sembarangan disuruh diam. Yang harusnya diam yang sanalah, yang harusnya mikir atas tingkahnya ya bapak itu. Kan gue lagi ribut sama perempuan, kenapa dia ikut?" ia melanjutkan.
Advertisement
Bermasalah dengan Bapak-Bapak
Jelang akhir videonya, Widi sedikit berkelakar bahwa ia mengaku selalu memiliki masalah dengan para pria yang kebanyakan sudah berstatus bapak-bapak.
"Lama-lama gue mikir, gue selalu ada masalah sama bapak-bapak. Kayak, 'Kenapa sih? Apa yang salah sama kalian?'" celetuknya sambil tertawa.