Sukses

Ayah Eko Patrio Meninggal Dunia karena Penyakit Jantung

Sumarsono Mulyo, ayah dari komedian Eko Patrio, meninggal dunia karena penyakit jantung.

Liputan6.com, Jakarta - Sumarsono Mulyo, ayah dari komedian dan juga politisi Eko Patrio, dikabarkan meninggal dunia pada Jumat (2/7/2021). Kabar tersebut kali pertama diketahui lewat pesan Whatsapp yang beredar di kalangan awak media.

Saat dikonfirmasi mengenai hal tersebut, Andi selaku asisten Eko Patrio membenarkan perihal meninggalnya Sumarsono Mulyo.

"Iya betul, jam 2-an (siang) tadi meninggalnya," ujar Andi saat dihubungi, Jumat (2/7/2021).

2 dari 4 halaman

Penyakit Jantung

Andi lalu menyampaikan bahwa ayah Eko Patrio bukan meninggal karena Covid-19 , namun karena penyakit jantung. Sebelum mengembuskan napas terakhirnya, Sumarsono Mulyo sempat memeriksakan kondisi kesehatannya di rumah sakit.

"Meninggalnya itu karena sakit. Terakhir dua minggu lalu itu dari rumah sakit, karena jantung kalau enggak salah," ucapnya.

3 dari 4 halaman

Sudah Lama

Penyakit jantung yang diderita ayah Eko Patrio ternyata sudah lama dideritanya. Namun kondisinya sempat tak stabil setelah sempat terjatuh.

"Memang bapak ini sudah lama sakit, bolak-balik rumah sakit karena jatuh waktu itu tuh," ujarnya.

4 dari 4 halaman

Ibunda

Sebelum sang ayah, ibunda EKo Patrio, Jamini binti Sumopardi, sudah terlebih dahulu dipanggill Sang Khalik, tepatnya pada 30 Oktober 2018. Jamini binti Sumopardi meninggal setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit karena penyakit jantung.