Liputan6.com, Jakarta - Nama Vicky Burki, dikenal di dunia layar kaca karena peran antagonisnya. Tak hanya itu, pesinetron Bidadari 2 juga tampil sebagai instruktur senam.
Wanita bernama lengkap Victorine Cherryline Soedarjono Burki ini, namanya mulai tenggelam dari panggung hiburan Tanah Air.
Advertisement
Baca Juga
Rupanya, Vicky Burki memang telah meninggalkan dunia akting dan memilih sebagai guru olahraga pole dance.
Dirikan Sekolah
Tak hanya mengajar, wanita kelahiran Bandung, 17 Juni 1964 ini juga mendirikan sekolah olahraga yang mengandalkan kekuatan otot tubuh.
Â
Advertisement
Sumber Pendapatan
Dari sekolah itulah, Vicky Burki mendapatkan penghasilan. Namun, ia harus memilih antara akting dan olahraga.
"Vicky senang dan kangen akting. Cuma sekarang harus memilih, dan pilihan Vicky ya fokus ngajar," ungkapnya, dilansir Kapanlagi.com.
Â
Bingung Bagi Waktu
Vicky Burki menjelaskan bahwa pada 2016 silam, ia masih bisa membagi waktu antara mengajar dan syuting sinetron stripping. Namun setelah menjadi guru pole dance yang memiliki jadwal setiap hari membuatnya tak lagi punya banyak waktu.
"Hidup harus memilih, enggak bisa semuanya mau. Benar-benar satu fokus. Tapi kalau ada syuting enggak lama gitu Vicky masih mau," lanjutnya.
Advertisement
Rindu
Meski telah memutuskan berhenti menjadi aktris, tak serta merta Vicky Burki bisa melupakan dunia yang satu ini. Ia bahkan merindukan suasana syuting.
"Kangen bisa saling sharing, cuma ya masih pengin syuting cuma mereka minta scene dan adegan panjang, Vicky agak susah waktunya. Cuma pengin yang dua hari doang. Tapi memang pengin sih syuting lagi," sambungnya.
Tidak Tepat Waktu
Vicky Burki menceritakan kesulitannya membagi waktu di lokasi syuting dengan mengajar.
"Kadang di syuting habis waktu. Syuting memang kenyataan gitu, callingan pagi bisa sampai besok pagi lagi. Waktunya kebanyakan menunggu. Kalau ngajar waktunya nggak mungkin mundur, enaknya di situ. Kadang ya akhirnya pending dulu aktingnya," paparnya.
Advertisement