Liputan6.com, Jakarta - Ibunda Amanda Manopo, Henny Manopo Lugue, mengembuskan napas terakhir setelah berjuang melawan Covid-19. Mantan kekasih Billy Syahputra itu tentu sangat terpukul atas kepergian orang tercintanya.
Sebelum meninggal dunia, Henny Manopo rupanya sempa menitipkan pesan lewat manajer Amanda, Ricco Ricardo. Henny ingin Amanda Manopo selalu dijaga.
"Mami tuh selalu kalau telponan sama aku tuh selalu ngomong, 'Ricco jagain Manda ya'," kata Ricco dikutip dari YouTube MOP Channel, Senin (26/7/2021).
Advertisement
Baca Juga
Anak Baik
Bagi orangtuanya, bintang sinetron Ikatan Cinta itu adalah sosok wanita yang memiliki hati lembut. Henny kembali meminta sang manajer untuk selalu menjaga putrinya.
"'Mami minta tolong sama kamu, jagain dia terus ya, walaupun kecil kayak gitu, kalau ngomong kayak kasar, tapi hati dia itu baik, jagain ya'," kata Ricco lagi dengan air mata berlinang.
Advertisement
Koma
Henny Manopo menderita Covid-19 dengan komorbid diabetes. Kondisi ini dinilai membuat kesehatannya terus menurun hingga meninggal dunia pada Minggu (25/7/2021) sore.
"Diabetes yang mengakibatkan penggumpalan darah di otak sampai koma. Komanya dari hari kedua setelah masuk sini. Hari pertama belum koma, masih dadah-dadah sama aku, masih senyum, masih sadar," papar Ricco Ricardo.