Sukses

Vlog Denny Darko Diserbu Gara-Gara Sebut Deddy Corbuzier Sehat-Sehat saja

Jauh sebelum Deddy Corbuzier menyampaikan klarifikasi, Denny Darko sudah berani menyebutkan bahwa ayah satu anak itu sama sekali tak terjangkit Covid-19.

Liputan6.com, Jakarta - Hilangnya Deddy Corbuzier dari dunia maya dalam kurun waktu cukup lama, sempat menimbulkan beragam spekulasi. Bahkan, pembaca kartu Tarot Denny Darko pun ikut tertarik membahasnya.

Namun, Denny mengemasnya dalam format ramalan. Sehingga, ia pun mengandalkan kartu tarot yang memang selalu menjadi medium utama di setiap kontennya.

Bahkan, jauh sebelum Deddy Corbuzier menyampaikan klarifikasi, Denny Darko sudah berani menyebutkan bahwa ayah satu anak itu sama sekali tak terjangkit Covid-19. Alhasil, kini vlognya menjadi bulan-bulanan.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 5 halaman

Yakin Deddy Sehat

"Dia enggak kena Covid kok. Saya yakin enggak akan kena. Karena kalau kartu ini muncul, kesehatan masih terjaga. Hal-hal yang positif masih ada di sekitarnya," ujar Denny dalam vlog yang diunggah melalui kanal YouTube Denny Darko, 11 Agustus 2021.

"Dan kalau melihat dia ini rajin olahraga. Gaya hidupnya juga saya lihat tidak merokok. Cuma vape paling," ucap Denny Darko.

 

3 dari 5 halaman

Tak Minum

Lebih lanjut, Denny juga sempat menyatakan bahwa kombinasi pola hidup Deddy yang sehat serta kartu Tarot yang dibukanya membuatnya yakin Deddy masih sehat.

"Enggak minum-minuman keras dan hal-hal yang kalau saya pikir beliau super sehat. Jadi kalau Covid itu chance-nya kecil sekali. Apalagi kalau kartu ini muncul, 100 persen bukan Covid saya yakin," tambah Denny.

 

4 dari 5 halaman

Klarifikasi Deddy

Namun pada akhir pekan lalu, Deddy menyatakan bahwa dirinya rehat dari dunia maya lantaran terserang Covid-19.

"Mohon maaf, saya baru bisa memberitahu keadaan sebenarnya kepada masyarakat. Intinya, dua minggu saya break semuanya," Deddy Corbuzier menyatakan.

"Karena saya harus konsentrasi pada kesehatan saya. Saya sakit. Kritis, hampir meninggal karena badai Sitokin. Lucunya, dengan keadaan sudah negatif. Yes, it's Covid," ia melanjutkan.

 

5 dari 5 halaman

Serbuan Warganet

Setelah Deddy mengklarifikasi, kolom komentar di vlog Denny langsung diserbu oleh warganet yang berfokus pada melesetnya ramalan tersebut.

"Ramalan is just ramalan, diramal master dedy tdk terkena covid, ternyata sempat menghilang karena sakit covid," tulis pengguna akun YouTube Martio Zhang.

"Waduh ramalnnya jauhhh,ternyata om dedy terpapar covid," kata Sa Li.

"Meleset ya ramalan nya 😅🤣orang om Deddy sakit sampai kritis," tulis shabila.