Sukses

7 Potret Romantis Ferdi Ali – Icha Anisa di Mega Series Suara Hati Nur, Chemistry-nya Menggetarkan Hati

Akting Icha Anisa dan Ferdi Ali dalam Mega Series Suara Hati Nur begitu menghayati hingga membuat penonton baper

Liputan6.com, Jakarta Mega Series Suara Hati Nur tayangan Indosiar terus menyuguhkan cerita yang mengaduk emosi. Cobaan seolah tak berhenti menimpa Nur (Icha Anisa) dan Rama (Ferdi Ali). Karakter antagonis terus bermunculan mengusik hidup keduanya.

Dalam realita, Ferdi dan Icha sudah menikah dengan pasangan masing-masing. Meski demikian, mereka tetap profesional menjalani tuntutan skenario saat memerankan pasangan suami istri. Tak heran penonton kerap memuji chemistry keduanya yang memikat.

 

Adegan romantis yang ditampilkan Mega Series Suara Hati Nur pun sarat makna dan menyentuh. Berikut 7 potret romantis Ferdi Ali dan Icha Anisa dalam Mega Series Suara Hati Nur.

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

2 dari 8 halaman

Tatapan

Ferdi dan Icha bergandengan tangan dalam sebuah adegan. Keduanya saling menatap penuh arti. Aktris 26 tahun ini tampak cantik memakai hijab berwarna merah.

3 dari 8 halaman

Bersandar

Icha bersandar pada punggung Ferdi dalam sebuah adegan. Ferdi terlihat bergaya bad boy saat menyamar jadi Satria.

4 dari 8 halaman

Berlutut

Adegan dramatis ketika karakter Rama berlutut di depan Nur. Ketulusan Rama menikahi Nur yang berprofesi sebagai ART adiknya membuat penonton baper.

5 dari 8 halaman

Belaian

Ferdi yang berperan sebagai Rama terlihat membelai lembut kepala Nur. Di tengah konflik yang selalu tajam, romansa Nur dan Rama menjadi penyegar bagi penonton setia.

6 dari 8 halaman

Cobaan

Ujian tak pernah berhenti menimpa Rama dan Nur. Adegan ini saat keduanya bertaruh nyawa lantaran kejahatan Selvi.

7 dari 8 halaman

Dekapan

Nur tampak nyaman dalam dekapan Rama. Chemistry keduanya dari hari ke hari kian bikin meleleh.

8 dari 8 halaman

Tangga

Adegan romantis Nur dan Rama duduk di anak tangga. Unggahan Ferdi ini dikomentari sang istri dalam kehidupan nyata, Raden Silvi Setiani. “Yeesss first comment lagi,” tulisnya.

Video Terkini