Sukses

Addie MS Bangga Saksikan Pembukaan PON XX Papua oleh Presiden Jokowi

Upacara pembukaan PON XX Papua menarik perhatian konduktor Addie MS.

Liputan6.com, Jakarta Pekan Olah Raga (PON) XX Papua telah resmi dibuka pada Sabtu (2/9/2021) oleh presiden RI, Joko Widodo. Pembukaan gelaran olah raga itu juga diramaikan oleh sederet artis Tanah Air.

Upacara pembukaan PON XX Papua ini cukup sukses menarik perhatian masyarakat dan banyak dari kalangan artis. Salah satu yang turut takjub dan bangga adalah Addie MS.

Ayah Kevin Aprilio itu kemudian mengungkapkan rasa kagumnya melalui unggahan di Twitter pada Sabtu (2/9/2021).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

Membanggakan

"TORANG BISA...! PON XX telah sukses dibuka oleh Presiden RI. Papua membanggakan," tulis Addie MS.

 

3 dari 4 halaman

Terima Kasih

Lebih lanjut, Addie MS kemudian menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah yang telah membangun Papua dan menjaga persatuannya.

"Terima kasih, Pak Jokowi yang telah membangun Papua bukan hanya fisiknya saja, tapi spirit kebangsaan, persatuan dan kebanggaan Bumi Cenderawasih. Indonesia Timur semakin bersinar!" sambung Addie MS.

 

4 dari 4 halaman

Terharu

Unggahan Addie MS itu juga menggugah semangat dan rasa bangga masyarakat lain. Terbukti dengan banyaknya pujian di utas balasan di twit tersebut.

"Merinding ..antara bangga dan terharu, propinsi yg dulu terlupakan, skrg bersinar," tulis @emiyunia22.

"setuju dengan pendapat mas @addiems, terima kasih pak Jokowi telah berbuat yg terbaik untuk rakyat Papua. Torang Samua Basudara," timpal @DoankWarto.

"Terharu liat pesta pembukaan PON, gak nyangka di tangan Jokowi, papua bisa buat pesta semeriah ini, anak tiri yg terpinggirkan, sekarang jadi anak emas. GBU Jokowi," tambah @SammyThe1104.