Liputan6.com, Jakarta Nikita Willy sedang bungah. Pasalnya, ia tengah berbadan dua. Fakta melegakan ini didapat bintang sinetron Nikita dan Putri Yang Ditukar saat pelesir ke Bali beberapa waktu lalu.
Kala itu, Nikita Willy curiga sudah beberapa hari tidak menstruasi padahal sudah waktunya. Pelantun “Kutetap Menanti” lalu membeli test pack untuk memastikan jangan-jangan hamil.
Advertisement
Baca Juga
Hari kelima tidak menstruasi, pagi-pagi benar, Nyonya Indra Priawan berjingkat ke kamar mandi hotel untuk menguji test pack. Hasilnya, Nikita Willy hamil dua sampai tiga minggu.
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Dan Ternyata Hasilnya...
“Aku masih di Bali sekarang jam 7 pagi, dan hari ini aku telat menstruasi hari kelima. Jadi aku putusin untuk melakukan pregnancy test,” kata artis kelahiran Jakarta, 29 Juni 1994.
“Dan ternyata hasilnya… pregnant dua sampai tiga minggu oh my God, alhamdulillah. Tapi aku belum kasih tahu Indra, nanti aku akan kasih surprise ke dia,” Nikita Willy menukas.
Advertisement
Langsung Kaget
Melansir dari video Eksklusif Nikita Willy Cerita Tentang Kehamilan di kanal YouTube Nikita Willy Official, Minggu (10/10/2021), sang aktris kehabisan kata saking bahagianya.
“Tapi aku cuma bawa satu test pack. Habis salat subuh aku pipis terus aku tes, terus hasilnya ternyata positif. Aku langsung kaget dong,” papar Nikita Willy, panjang.
Sujud Syukur di Toilet
“Aku kaget banget dan senang banget, sampai enggak bisa ngomong apa-apa tapi aku sujud syukur ha ha ha!” selorohnya. “Sujud syukurnya di toilet lagi,” Indra Priawan menimpali.
Nikita Willy sujud syukur karena kehamilan ini salah satu yang dinantikannya. Mendengar ledekan suami, Nikita Willy buru-buru meluruskan perkara sujud syukur di toilet.
Advertisement
Masih Tak Percaya
“Tapi kan toiletnya dalam satu ruangan, tapi aku sujud syukurnya di dekat bath tub gitu lo,” ujarnya sambil tersenyum bahagia. “Di dekat walking closet-nya ya,” Indra menjelaskan.
Melihat hasil test pack, Nikita Willy masih saja tak percaya. “Tapi aku masih enggak percaya. Sebelum kasih tahu kamu itu, Indra belum tahu apa-apa itu. Cuma aku doang dan kamera yang tahu,” pungkasnya.