Sukses

Pisah dari Pemain Spider-Man: No Way Home, Tom Holland Nangis

Tom Holland menyebut bahwa No Way Home adalah film terakhir di kisah Spider-Man versi Marvel Studios.

Liputan6.com, Jakarta - Spider-Man: No Way Home masih akan tayang dua bulan lagi. Namun sejumlah kabar sudah banyak berseliweran, termasuk kemungkinan film ini akan menjadi aksi terakhir Tom Holland sebagai Spider-Man.

Kabar itu beredar setelah Tom Holland berbicara kepada Entertainment Weekly dalam sebuah wawancara belum lama ini. Aktor asal Inggris itu menyebut bahwa No Way Home adalah film terakhir di kisah Spider-Man versi Marvel Studios.

Namun pada pernyataan selanjutnya, pemeran Spider-Man sejak film Captain America: Civil War ini mengisyaratkan bahwa dirinya tak akan lagi tampil sebagai manusia laba-laba setelah No Way Home dirilis oleh Marvel dan Sony.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 5 halaman

Bukan Lagi Trilogi Homecoming

Awalnya, Holland menyebut bahwa Spider-Man versi Marvel Studios dalam trilogi Homecoming dipastikan akan ditutup setelah No Way Home. Namun ia tak yakin penonton akan melihat Spider-Man versinya lagi atau tidak.

"Saya pikir jika kita cukup beruntung untuk menyelami karakter-karakter ini lagi, kalian akan melihat versi yang sangat berbeda. Ini tidak akan lagi menjadi trilogi Homecoming," ujar Tom Holland kepada Entertainment Weekly, melansir dari IGN.

 

3 dari 5 halaman

Akan Ada Perubahan Penting

Selanjutnya, Tom Holland membeberkan bahwa film No Way Home akan menjadi film terakhir Spider-Man versinya lantaran ada banyak perubahan penting yang dibuat di dalam cerita film ini.

"Kami akan memberikan waktu dan mencoba untuk membangun sesuatu yang berbeda dan mengubah film. Apakah itu terjadi atau tidak, saya tidak tahu. Tapi kami benar-benar memperlakukannya (No Way Home) seperti akan segera berakhir, dan rasanya seperti itu," lanjutnya.

 

4 dari 5 halaman

Lima Tahun

Selanjutnya, Tom Holland membahas seputar pertemanan dengan para pemain trilogi Spider-Man: Homecoming. Ia pun mengisyaratkan takkan lagi tampil sebagai Spider-Man bersama dua bintang lainnya, Zendaya dan Jacob Batalon.

"Kami telah membuat film-film ini selama lima tahun hingga sekarang. Kami memiliki hubungan yang luar biasa, kami bertiga. Kami telah bersama satu sama lain di setiap langkah," ujar Holland.

"Kami telah menyelesaikan setiap film, setiap tur pers. Jadi satu adegan ini, jika ini akan menjadi yang terakhir kalinya," ungkapnya.

 

5 dari 5 halaman

Menangis

Setelah mengungkapkan hal tersebut, Tom Holland secara terang-terangan sempat menangis saat harus berpisah dari dua artis tersebut di film-film Spider-Man.

"Sangat memilukan tetapi juga sangat mengasyikkan karena kamu semua bergerak ke babak berikutnya dalam karier kami. Jadi berbagi momen itu dengan mereka mungkin adalah hari terbaik yang pernah saya alami di lokasi syuting. Saya rasa saya tidak pernah menangis seperti itu," ia menyampaikan.