Sukses

Kolaborasi RANS Entertainment dan SCM Siap Hadirkan Sepakbola Liga 3

Liga 3 ini rencananya akan ditayangkan pada platform RANS Entertainment dan Emtek Group melalui platform Vidio.

Liputan6.com, Jakarta - Dua perusahaan yang mendominasi media dan hiburan Tanah Air yaitu RANS Entertainment dan SCM, sepakat menjalin kerja sama. Keduanya mengumumkan kemitraannya, sekaligus akan bekerja sama menayangkan sejumlah program pilihan melalui platform milik RANS dan Emtek Group.

Saat menggelar konferensi pers pada Jumat (29/10/2021), kedua pihak mengungkapkan bahwa saat ini mereka tengah fokus dalam beberapa hal yang juga sudah digodok.

Salah satunya adalah penayangan kompetisi sepakbola Liga 3. Liga 3 ini rencananya akan ditayangkan pada platform RANS Entertainent dan Emtek Group melalui platform Vidio.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

Komitmen

"Sebelumnya kami sudah komitmen untuk mendukung liga 1 dan 2, tiba-tiba sekarang Liga 3 ramai juga. Akhirnya kami sepakat menggabungkan platform kami dan RANS untuk menyiarkan Liga 3," kata Sutanto Hartono selaku Managing Director Emtek.

 

3 dari 4 halaman

Tantangan

Di samping itu, upaya ini juga diharapkan bisa menjadi langkah awal untuk memajukan bidang olahraga di Indonesia. Khususnya sepakbola.

"Ini salah satu semangatnya RANS. Kita punya challenge untuk liga 3. Liga 3 adalah startnya untuk bisa masuk ke Liga 1, banyak bibit-bibit baru di sana. Kita ter-challenge untuk mempopulerkan itu. Waktunya kita menggerakkan yang muda-mudanya. Mereka ada di liga 3," timpal Raffi Ahmad.

 

4 dari 4 halaman

Starting Point

Sebagai langkah awal kolaborasi RANS Entertainment dan SCM, pada Minggu, 31 Oktober 2021 mendatang akan ada program yang ditayangkan secara live dari SCTV dan Channel YouTube RANS Entertainment. Acara tersebut sekaligus sebagai simbolis dimulainya kolaborasi antara RANS Entertainment dan SCM.

"Stimulus aja, nanti kami akan ada program bersama di SCTV dan RANS Channel hari Minggu ini. Itu juga sebagai simbolis kerjasama kita yang tercipta, itu starting point-nya," ungkap Sutanto Hartono.