Sukses

Begini Kondisi Nagita Slavina Usai Melahirkan Anak Kedua

Seperti apa kondisi Nagita Slavina setelah melahirkan?

Liputan6.com, Jakarta - Nagita Slavina melahirkan anak laki-lakinya secara caesar di RS Bunda, Menteng, Jakarta, Jumat (26/11/2021). Raffi Ahmad mendampingi sang istri.

Dalam video live yang disiarkan melalui TikTok, tampak Nagita sudah kembali ke kamar perawatan usai melahirkan anak keduanya.

Nagita Slavina pun mengungkap kondisinya setelah melahirkan. Sepertinya, efek obat biusnya belum sepenuhnya menghilang.

"Aku masih teler tahu," tutur Nagita Slavina di ranjang perawatan.

"Kamu masih teler? Enggak apa-apa alhamdulillah kan sudah sehat," Raffi Ahmad menanggapi.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

Wajah Anak

Hingga saat ini, Nagita dan Raffi belum memublikasikan wajah anak yang mereka sapa dengan baby R itu. Hanya suara tangisannya saja yang terdengar dalam video di TikTok.

"Tuh, dengar saja suaranya," kata Nagita Slavina.

3 dari 4 halaman

Selamat

Ucapan selamat dari para sahabat pun membanjiri kolom komentar Instagram Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Mereka ikut berbahagia.

"Alhamdulillah selamat @raffinagita1717," tulis adibhidayat

"Alhamdulillah selamat aa dan mba gigi," kata ncess_nabati.

"selamat a raffi dan mama gigi," ucap arafahrianti.

4 dari 4 halaman

Ditemani

Selain Raffi Ahmad, para ibu yaitu Amy Qanita dan Rieta Amilia juga menemani Nagita Slavina di rumah sakit. Pihak keluarga memberi dukungan agar Nagita dapat melewati persalinan dengan tenang.