Sukses

Foto Mesra Beredar, Kiki D'Rayu Bantah Pacaran dengan Tata Liem

Kiki secara khusus membantah memiliki hubungan mesra dengan manajer Angel Lelga itu. Ia pun bingung bagaimana foto mesranya dengan Tata bisa tersebar luas di dunia maya.

Beredarnya foto mesra manajer artis Tata Liem dan personil D'Rayu, Kiki Kanoe jelas memancing perhatian masyarakat. Dengan kemunculan foto tersebut, Tata dan Kiki tak hanya digosipkan sebagai pasangan sesama jenis, tapi juga terlibat hubungan asmara.

Kiki sendiri secara khusus membantah memiliki hubungan mesra dengan manajer Angel Lelga itu. Ia pun bingung bagaimana foto mesranya dengan Tata bisa tersebar luas di dunia maya.

"Saya sama dia (Tata) hanya berteman, saya sendiri nggak ada hubungan apa-apa (pacaran) dengan dia," ungkap Kiki saat ditemui di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (23/12/2012) malam.

Jauh hari sebelum foto mesra Kiki bersama Tata Liem beredar, keduanya memang tengah terlibat dalam sebuah masalah. Manajemen Kiki pernah meminta Tata untuk mengembalikan harta berupa mobil yang pernah diberikan Kiki kepadanya. (GIE/FEB)
    Video Terkini