Sukses

Sinopsis Partikelir, Film Aksi Komedi Dibintangi oleh Aurelie Moeremans

Aurelie Moeremans terlibat dalam film komedi berjudul Partikelir. Seperti apa peran dan jalan cerita film aksi komedia inia? Simak sinopsis singkatnya di sini.

Liputan6.com, Jakarta Film komedi memang selalu dicari-cari oleh penikmat film. Jalan ceritanya yang ringan, tetap bisa mengundang tawa untuk bisa melepas penat. Banyak film komedi yang bisa menjadi referensi untuk masuk daftar nonton Anda. Salah satunya adalah Partikelir

Film komediPartikelir pertama kali hadir di Indonesia pada 5 April 2018 silam ini. Film ini dibintangi oleh aktor muda hingga senior papan atas Indonesia. Mereka adalah Aurelie Moeremans, Deva Mahenra, hingga Jarwo Kwat. 

Partikelir berada dalam arahan Pandji Pragiwaksono. Berprofesi sebagai pelawak dan komika membuat Pandji Pragiwaksono menuangkan keahliannya untuk membuat penonton tertawa melalui sebuah film. Bukan hanya menjadi sutradara, Panjdi juga ikut bermain dalam film ini.

Segelintir nama komika lainnya juga turut meramaikan film ini. Sebut saja Coki Pardede, Tretan Muslim, dan juga Dodit Mulyanto.

Menjadi salah satu tokoh utama, kira-kira ada masalah apa yang harus dihadapi Aurelie Moeremans di film ini ya? Simak sinopsis singkat Partikelir berikut ini.

2 dari 3 halaman

Sinopsis

Andri (Pandji Pragiwaksono) merupakan seorang pria dengan kemampuan untuk memata-matai bak detektif profesional. Meskipun alat yang digunakan olehnya terlihat sederhana, tapi kemampuannya dapat diandalkan.

Hal ini lantaran sudah menjadi cita-citanya sejak kecil. Hingga suatu hari, keahliannya ini diuji dengan kasus yang baginya terasa rumit. 

Seorang klien bernama Tiara (Aurelie Moeremans) menghubunginya untuk diam-diam mengintai ayahnya. Ia curiga ada sesuatu yang tidak beres sedang menyelimuti keluarganya. Terlihat seperti mata-mata hebat, nyatanya Adri tidak bisa memberikan jawaban yang memuaskan.

Hanya ada kata kunci yang didapatkan oleh Adri yakni ranjau. Melalui kata ranjau ini, mereka akhirnya terlibat ke dalam kasus yang lebih besar. Bahkan teman Tiara yang merupakan seorang pengacara ikut terlibat dalam adegan berbahaya.

3 dari 3 halaman

Penampilan Aurelie Moeremans

Ada yang menarik dari film yang dibintangi aktis cantik yang lahir di Brussel, Belgia ini. Aurelie Moeremans yang biasanya bermain karakter sebagai protagonis kini harus sedikit merubah kebiasaannya itu.

Dalam film berdurasi 97 menit ini, Aurelie mendapatkan peran sebagai wanita yang jutek dan minim senyuman. Hal ini sangat berbanding terbalik dengan peran terbarunya dalam serial Kupilih Cinta yang baru saja tayang di aplikasi Vidio.

Peran yang ia dapatkan justru sebagai dokter muda yang periang dan memiliki banyak teman. Sementara dalam film Partikelir sendiri Aurelie terlihat seperti anak rumahan yang tinggal bersama ibunya yang sudah tua.

Penasaran dengan akting Aurelie dalam film komedi ini? Anda sudah bisa menyaksikan film Partikelir melalui aplikasi Vidio.