Sukses

Darius Sinathrya Ngaku Tak Tahu Keberadaan Donna Agnesia, Warganet: Serius?

Darius juga menyampaikan permintaan maafnya kepada Donna Agnesia setelah mengaku tak tahu sedang di mana istrinya.

Liputan6.com, Jakarta Darius Sinathrya dan Donna Agnesia salah satu pasangan di dunia hiburan Tanah Air yang kerap memperlihatkan kemesraan. Mereka hampir selalu terlihat bersama.

Namun pada Rabu (12/1/2022), Darius Sinathrya mendadak mengatakan secara tersirat lewat media sosial bahwa ia tak mengetahui di mana keberadaan Donna Agnesia saat ini.

Darius juga menyampaikan permintaan maafnya kepada Donna setelah mengaku tak tahu sedang di mana istrinya. Kali terakhir, Donna dan Darius terlihat sedang menjalani karantina sepulang dari liburan di Swiss bersama anak-anak mereka.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 5 halaman

Kamu di Mana?

"Bertahun-tahun selalu bareng, kemana pun bareng. Kenapa harus gini sayang? Kamu ada di mana? Maafin aku ya…," tulis Darius sambil memajang potret Donna Agnesia dalam unggahan di akun Instagram @darius_sinathrya.

 

3 dari 5 halaman

Ungkapan Rindu

Bahkan, Darius mengungkapkan kerinduan kepada sang istri sambil menuliskan kalimat bernada kecupan. "I miss you, miss your hugs and kisses.❤️," lanjut Darius.

 

4 dari 5 halaman

Minta Bantu Cari

Darius lantas meminta warganet untuk mencarikan istrinya yang tak diketahui keberadaannya. "Bantu cari dong guys, Donna ada di mana… 😭😭😭," sambung Darius bersama tagar #dariusdonna #sorry #comeback #donnadimana.

 

5 dari 5 halaman

Keraguan Warganet

Sejumlah warganet bertanya-tanya apa yang terjadi dengan Donna selama karantina. Namun, beberapa di antara mereka meragukan keseriusan pengumuman dari Darius tersebut.

"Seriusss bg?" tanya pengguna akun @miya_qeyzel87.

"S3 marketing gw unfoll lu bang," celetuk @rika2508.

"Seriusan Ini??😱😱," tanya @arlin_ays.

"Emng kmna mbak donna nya,,? Ini serius apa prank ya😢," tulis @atika_chaniago04.

Sampai kabar ini dibuat, Darius belum menyampaikan maksud unggahan tersebut. Sementara Donna Agnesia terakhir kali mengunggah potret Darius pada Minggu (9/1/2022).

Video Terkini