Liputan6.com, Jakarta Deddy Corbuzier tiba-tiba mengunggah celotehan yang ditujukan kepada Pandji Pragiwaksono melalui video singkat di akun Instagram miliknya. Dalam video tersebut, Deddy awalnya menyinggung soal mimpi yang tak akan pernah mati, seperti pernah dilontarkan Pandji.
Selanjutnya, Deddy menyebut usaha Pandji Pragiwaksono untuk mewujudkan impiannya dengan menjadi komika stand up comedy di Amerika Serikat. Namun, ujung-ujungnya, Deddy menyinggung soal isu legalisasi ganja di Amerika Serikat yang pernah dilontarkan Pandji.
Lantaran celotehannya itu, Deddy pun dilabrak oleh Anji yang menuding mantan pesulap tersebut sebagai cepu alias orang yang mengadukannya ke pihak berwajib. Namun untungnya, reaksi tersebut hanya terlihat di media sosial.
Advertisement
Baca Juga
Â
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Mimpi yang Tak Pernah Mati
"Ini buat Pandji Pragiwaksono. Dia pernah mengatakan bahwa mimpi itu tak pernah mati. Sekeras-kerasnya lu pukul, dia akan bangkit lagi," ujar Deddy Corbuzier, Jumat (4/2/2022).
"Dan Pandji saat ini sedang megejar mimpinya. Buat yang enggak tahu, dia saat ini sedang berada di New York mencoba mimpinya. Jadi Pandji, good luck untuk Anda Pandji, semoga mimpi Anda tercapai," lanjutnya.
Â
Advertisement
Mimpi yang Mana
Namun, setelah mendukung kesuksesan Pandji, Deddy malah mempertanyakan soal mimpi mana yang hendak diwujudkan oleh Pandji. Salah satunya terkait legalisasi ganja.
"Tapi pertanyaannya, Anda ke New York buat mimpi yang mana? Mimpi jadi stand up comedian di sana, atau mimpi bisa ganja tiap hari? Karena ganja legal kan juga mimpi Anda," celetuk Deddy.
Â
Reaksi Anji
Menonton video tersebut, Anji yang sempat menjalani rehabilitasi selama tiga bulan karena kedapatan mengonsumsi narkoba jenis ganja, langsung menyampaikan reaksinya.
Beberapa waktu lalu, Anji sempat menyatakan masih menyimpan kekesalan terhadap orang yang mengadukannya. Namun, masih belum tahu siapa orang tersebut, dan beberapa orang menduga itu Deddy.
"KAN EMANG CEPU KAN," tulis Anji di komentar video tersebut.
Â
Advertisement
Komentar Lain
Sejumlah warganet dan rekan sesama selebritas Tanah Air pun ikut berkomentar seputar Deddy terhadap menyinggung Pandji Pragiwaksono.
"Aku deg - degan nontonnya OM 😂😂," tulis Farida Nurhan.
"Om jumatan om," kata Tretan Muslim.
"Orangnya lagi mimpi nanti pas bangun liat ini pasti senyum sendiri😂," kata @redikapratamawidi.
"Jadi bestie om deddy nih ngeri ngeri sedep ya😅," ujar @amrullahfs.