Sukses

Ibunda Gaga Muhammad Jelaskan Putranya Galang Dana Buat Kesembuhan Laura Anna

Tak punya uang untuk biayai pengobatan Laura Anna, Gaga Muhammad lakukan penggalangan dana

Liputan6.com, Jakarta Gaga Muhammad dituding tidak pernah mengurusi Laura Anna semasa hidup, saat mengalami kelumpuhan akibat kecelakaan mobil bersamanya pada 9 Desember 2019 lalu. Tak hanya itu, pemilik nama lengkap Gaung Sabda Alam Muhammad juga dituding tidak pernah memberikan bantuan sedikitpun kepada Laura Anna.

Terkait hal itu, Janariyah ibunda Gaga Muhammad mengaku tak terima. Sebab anaknya telah mengupayakan yang terbaik buat pengobatan Laura Anna.

"Dari segi bantuan pada saat di (RS) Mayapada orangtua Laura menyampaikan kepada Gaga, ‘Ga, bagaimana ini?, ini kita harus bayar rumah sakit’. Lalu Gaga bilang, kalau keluarga saya belum bisa membantu tapi akan bantu mencarikan jalan bagaimana menyelesaikannya,” kata Janariyah di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Selasa (8/2/2022).

 

2 dari 4 halaman

Galang Dana

Dibantu beberapa temannya Gaga Muhammad membuat penggalangan dana untuk pengobatan Laura Anna. Dari situ terkumpul uang untuk membayar biaya rumah sakit selama Laura Anna menjalani perawatan.

"Dia (Gaga) akan komunikasikan dengan teman-temannya (dan) dia dapat bantuan saat itu kurang lebih Rp 180 juta dan Rp 40 juta lebih ke Mayapada," ujar Janariyah.

3 dari 4 halaman

Transfer ke Ibunda Laura Anna

Sisa uang dari pengumpulan dana tersebut dikirimkan seluruhnya ke rekening ibunda Laura Anna. Janariyah bahkan punya bukti transfernya. 

"Rp 140 (juta) sekian itu langsung ke rekening Ibu Laura, almarhum,” kata Janariyah lagi.

 

4 dari 4 halaman

Tak Dianggap

Dari sini Janariyah merasa apa yang telah diusahakan anaknya tidak dianggap sama sekali oleh keluarga Laura Anna. Apalagi Gaga Muhammad dianggap tidak peduli sama sekali oleh Laura Anna saat sakit.

"Apa itu bukan bantuan namanya? Satu tahun lebih loh dia merawat di sana. Kenapa Gaga siap merawat satu tahun lebih? Karena ya itu, dia tidak bisa merawat dari segi materi," kataya.