Liputan6.com, Jakarta Kisah pertemuan mantan antara Geez dan Ann dalam original series Geez & Ann The Series masih terus berlanjut. Serial yang dibintangi oleh Junior Roberts, Hanggini, dan Roy Sungkono ini sudah menginjak episode yang ke-3.
Pada dua episode Geez and Ann sebelumnya, Geez mencoba untuk mendekati Ann dengan caranya sendiri. Cara ini perlahan-lahan membuat dirinya semakin dekat dengan Ann walaupun ia tahu bahwa status mantannya sekarang ini merupakan tunangan dari Bayu.
Baca Juga
Di sisi lain, postingan-postingan yang diunggah oleh Ann di akun sosial media rahasianya dibaca oleh Geez. Dari hal ini, Geez mengambil kesimpulan bahwa Ann tidak bahagia dengan kehidupannya yang sekarang.
Advertisement
Lalu, apakah Geez mengambil langkah besar untuk bisa lebih dekat dengan Ann meskipun dirinya sudah berjanji hanya akan menjadi teman Ann? Simak sinopsis Vidio original series Geez and Ann The Series episode 3 berikut ini.
Mengejar Sampai Dapat
Pada Geez & Ann episode 2, Geez diam-diam bekerja sama dengan promotor untuk memilih Ann sebagai pemenang untuk menonton konser. Aksi Geez untuk bisa mendekati Ann tidak berhenti sampai di sana. Ia mencoba mencari tahu di mana tempat Ann melakukan magang.
Geez pun akhirnya mengetahuinya. Dengan berdalih medical check-up, Geez datang ke rumah sakit. Di sana, ia bertemu dengan Ann. Awalnya Ann enggan untuk menemuinya. Namun Geez sudah keburu memberi tahu suster bahwa Ann adalah temannya.
Selesainya ia melakukan serangkaian pemeriksaan, Geez menghampiri tempat istirahat Ann bersama dengan kedua temannya. Tampak reaksi Tari dan Angga tidak menyukai Geez. Mereka pun akhirnya meninggalkan Ann sendirian.
Geez kembali lagi dengan ribuan cara agar bisa berduaan bersama Ann. Pria yang bekerja dalam start-up management musik itu mengajak Ann untuk makan bersama. Sayangnya tawaran itu ditolak oleh Ann.
Advertisement
Kafe yang Ramai
Kabar baik datang bisnis Bayu. Pengajuan pinjaman untuk bisa membeli rumah impiannya tampaknya akan menjadi kenyataan. Karyawan Bayu memberi kabar bahwa ada peningkatan pengunjung dalam beberapa hari belakangan.
Ternyata, hal ini didasari oleh seorang influencer yang berkunjung dan memberikan testimoninya di sosial media. Kabar ramainya kafe itu akhirnya terdengar hingga ke telinga seorang pengusaha yang berdomisili di Surabaya.Â
Penawaran kerjasama untuk membuka cabang akhirnya mencapai titik kesepakatan. Namun sebelum itu, Bayu harus melakukan negosiasi dan juga survei tempat. Ia pun harus meminta maaf kepada Ann karena harus meninggalkannya sendirian untuk beberapa hari.
Apakah dengan absennya Bayu menjadi kesempatan untuk Geez bisa bertemu dengan Ann dalam waktu lama? Apakah kerjasama kafe Bayu dengan pengusaha itu juga bagian dari rencana Geez?
Temukan jawabannya dengan nonton Geez and Ann episode 3 selengkapnya. Tunggu kisah terbaru Geez and Ann series yang hadir setiap hari Jumat eksklusif hanya di Vidio. Download aplikasinya sekarang juga!