Sukses

Sinopsis Sinetron SCTV Suster El, Episode Kamis 24 Februari 2022 Sore: Felix Merasa Tak Berguna sebagai Suami El

Suster El tayang setiap sore di SCTV.

Liputan6.com, Jakarta Sinetron Suster El melanjutkan kisahnya. Devan akhirnya tahu rahasia rumah tangga El dan Felix (bahwa sampai saat ini Felix belum menyentuh El). Tapi El mengatakan pada Devan, apapun yang terjadi dia akan terus mendampingi Felix. Devan bahagia namun juga cemburu. Bahagia karena adiknya mendapatkan wanita yang tulus, tapi cemburu karena Devan tak bisa mendapatkan cinta wanita tulus itu.

Drama SCTV ini makin seru. Sementara itu Osman dan Sherly makin geram pada El karena El diam-diam makin ketat mengawasi perusahaan Bu Delisa. Bahkan saking geramnya, Sherly membayar preman untuk menghabisi El, tapi saat itu El sedang bersama Devan.

Devan melawan preman itu, tapi akibatnya Devan kena tusuk di bagian lengan. Devanlimbung memegangi lengannya, dan lemas di pelukan El (saat eksekusi bisa disesuaikan agar aman tayangan).

El sangat berterima kasih pada Devan karena sudah menyelamatkannya. Tapi Devan ikhlas, karena keselamatan El jauh lebih penting karena tanpa El, apa jadinya Felix dan siapa yang merawat Pak Beni. Justru Felix makin merasa nggak guna sebagai suami El. Dia tak bisa selamatkan El, dans ekarang El malah merawat Devan juga.

Sinetron Starvision ini tayang mulai pukul 15.30 WIB.

 

 

2 dari 3 halaman

Saudara

El yakinkan Felix untuk percaya padanya, El murni hanya merawat Devan karena Devan adalah saudara Felix, dan dia yang selamatkan nyawanya. Devan tahu diri dan minta El jangan merawatnya, lagipula kondisi lengan Devan mulai membaik, Devan juga mau masuk kerjalagi. Felix menuduh Devan sengaja ingin buru-buru masuk kerja biar makin sering bersama El.

Devan berusaha tetap sabar menanggapi tuduhan Felix, tapi hari itu Devan lepas kendali. Devan membentak Felix yang harusnya bersyukur memiliki El! Harusnya Felix berterima kasih pada dirinya karena sudah mengikhlaskan cinta sejatinya untuk dia! Felix marah pada Devan. Felix mengurung diri di kamarnya, ta kmau ditemui siapa pun bahkan El.

 

 

3 dari 3 halaman

Sebenarnya

Tapi El selalu punya carasupaya tetap bisa menemui Felix, dan lagipula sebenarnya Felix kangen pada El, sangat takut berpisah pada El meski Felix taupenyakitnya akan membuat dia bisa mati kapan saja. Sementara itu Osman dan Sherly terus berkomplot dengan Gina untuk menyingkirkan El.

Hari itu El dapat kabar bahwa biaya pengobatan yang harus dijalani Felix akan menghabiskan dana super besar, sementara tabungan Felix habis karena Sherly pinjam belum dibalikin. El merahasiakan hal itu dari Felix, makanya dia tak cerita pada siapapun kecuali pada Bu Delisa dan Bu Fatimah.

Video Terkini