Liputan6.com, Jakarta Pemain sinetron dan politisi Tommy Kurniawan ikut menghadiri lomba senam yang diikuti ibu-ibu di Jakarta Timur, Minggu (27/2/2022).
Di acara lomba senam itu, Tommy Kurniawan ditemani sejumlah rekannya, termasuk pemain sinetron Said Bajuri, ikut menggerakkan badannya.
Kelompok senam yang ikut dalam lomba itu di antaranya Sanggar Senam Dewi Sartika, Dukuh, Indah hingga Sanggar Senam Al Mar'atus Sholehah, Trikora dan kelompok senam Cempaka Blok Rampai.
Advertisement
Â
Baca Juga
Turing
Lomba senam ini adalah bagian rangkaian turing Garda Bangsa se-Jawa yang ingin mensosialisasikan Gus Muhaimin layak menjadi calon Presiden RI di Pemilu 2024.
"Kenapa layak? Karena Gus Muhaimin adalah santri yang akhlaknya terjamin, keturunan ulama besar dan pahlawan nasional," kata Tommy Kurniawan kepada wartawan, Selasa (1/3/2022).
Â
Advertisement
Jejak Rekam
Jejak karier politik Gus Muhaimin, lanjut anggota DPR RI Komisi VI ini, juga mempunyai jejak rekam lengkap, baik di tingkat legislatif sebagai wakil ketua DPR RI, hingga eksekutif saat pernah menjadi menteri.
"Lengkap rekam jejak Gus Muhaimin untuk mempunyai negeri ini," ucap Tommy Kurniawan.
Â
Profil
Saat ini Gus Muhaimin Iskandar menjabat sebagai Ketua Umum Partai PKB dan juga Wakil Ketua DPR RI.
Sementara itu Adnan, Ketua DKW Garda Bangsa DKI Jakarta, menyampaikan apresiasi ke DKN Garda Bangsa yang menggelar Turing Garda Bangsa se-Jawa untuk Gus Muhaimin Presiden 2024.
Â
Advertisement