Sukses

7 Pesona Aaliyah Massaid Bernyanyi di Video Klip, Ikuti Jejak Reza Artamevia Ibu Kandungnya

Aaliyah Massaid kini sedang mengikuti jejak sang ibunda, Reza Artamevia, sebagai seorang penyanyi.

Liputan6.com, Jakarta Aaliyah Massaid baru saja menjadi sorotan setelah ia menemani ibu sambungnya yang sedang menghirup udara bebas, Angelina Sondakh, berziarah ke makam sang ayah, Adjie Massaid.

Kedekatan Aaliyah Massaid terhadap Angelina Sondakh itu berhasil menyentuh masyarakat. Namun begitu Aaliyah masih memiliki seorang ibu kandung yang tak lain adalah diva Indonesia, Reza Artamevia.

Menariknya, Aaliyah Massaid kini sedang mengikuti jejak sang ibunda sebagai seorang penyanyi. Bahkan, ia sudah beberapa kali tampil dalam sejumlah video klip dari lagu-lagu yang dinyanyikannya.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 9 halaman

Penuh Pesona

Tak kalah dari Reza Artamevia, Aaliyah Massaid memiliki pesona tersendiri saat sedang melantunkan vokalnya. Bahkan, beberapa video klip dibuat artistik agar kecantikannya bisa terlihat semakin maksimal.

Soal kualitas vokal, Aaliyah sudah cukup mumpuni dan bila lebih banyak berlatih, bukan tak mungkin ia bisa menjadi diva sekelas sang ibunda. Lalu, seperti apa pesona Aaliyah selama bernyanyi di video klip? Berikut deretan potretnya.

3 dari 9 halaman

1. Nuansa Alam

Dalam video klip lagu "Ajariku", Aaliyah Massaid terlihat bernyanyi di tempat alam terbuka. Pemandangan di lokasi syuting yang indah selaras dengan busana dan pesona dari paras Aaliyah.

4 dari 9 halaman

2. Muram

Menyanyikan lagu "Tak Searah" ciptaan komposer Pika Iskandar, Aaliyah tampil di video klip bertema gloomy alias muram. Ada satu momen yang membuat pesona Aaliyah terpancar di video ini, yakni ketika ia berada di depan dinding yang dihiasi bayangannya. 

5 dari 9 halaman

3. Sorotan Cahaya

Di video klip lagu "Ulangi", Aaliyah Massaid menunjukkan kepiawaiannya dalam menari. Terlihat beberapa kali pesonanya terpancar selama bernyanyi, termasuk saat ia mendapat sorotan cahaya lampu dari arah belakangnya.

6 dari 9 halaman

4. Duet Bareng Anrez Adelio

Aaliyah kembali membuat ulang video klip lagu Tak Searah versi duetnya dengan Anrez Adelio. Lantaran berduet dengan penyanyi pria, pesonanya pun semakin terpancar.

7 dari 9 halaman

5. Kemunculan Ibunda

Video klip lagu "Pertama Mengenal Cinta" terbilang mengharukan lantaran dokumentasi rekaman video Reza Artamevia tampil di sini.

Lirik lagunya tentang rasa cinta seorang anak kepada ibunya pun menyentuh hati. Aaliyah tampil memesona di lokasi syuting yang sangat artistik hanya dengan piano sebagai propertinya.

8 dari 9 halaman

6. Mengharukan

Video klip lagu "Saling Peduli" memperlihatkan sejumlah video dokumentasi mengharukan yang menggambarkan dampak dari pandemi Covid-19. Namun di beberapa bagian, pesona Aaliyah terpancar saat ia bernyanyi penuh penghayatan di dalam studio.

9 dari 9 halaman

7. Penuh Warna

Video klip lainnya yang membuat pesona Aaliyah membius hati adalah di lagu "Cintai (tanpa patah hati). Dalam video penuh warna ini, Aaliyah tampil aduhai namun tetap terkesan manis dan imut.

Video Terkini