Sukses

Gabe Wely Merintis Koin Digital dengan Modal Ratusan Juta Rupiah

Gabe Wely menghabiskan ratusan juta rupiah agar bisa memulai bisnis koin digital.

Liputan6.com, Jakarta Gabe Wely yang selama ini jarang terdengar namanya, akhirnya eksis kembali. Tahun ini, ia muncul bersama proyek koin digital dengan nama Gabeversecoin.

Diakui oleh pria yang beberapa tahun lalu viral di ajang Indonesian Idol ini, ia menghabiskan ratusan juta rupiah agar bisa memulai bisnis koin digital. 

Dana sebesar itu dikatakan oleh Wely berasal darinya serta beberapa teman yang tergabung dalam tim Gaberversecoin.

 

2 dari 4 halaman

Proyek Utama

"Gabeversecoin adalah koin dengan projek utama game metaverse, gameplay to earn. Koin ini juga punya banyak project besar lainnya seperti NFT arts, market place nft lisensi, bank of crypto, dan lain-lainlah," ujar Gabe Wely kepada awak media.

"Modal ya ratusan jutalah dan dibantu oleh tim juga," ia mengungkapkan.

 

3 dari 4 halaman

Tak Mengikuti Tren

Menurut Wely, ia enggan disebut mengikuti tren sejumlah artis yang sudah merintis bisnis di investasi serta aset digital. Misalnya saja crypto atau NFT.

"Kalau dbilang ikutan tren kami punya konsep dan projek yang berbeda ko," tutur Wely.

 

4 dari 4 halaman

Menggandeng Artis

Namun, Wely tak menutup proyeknya bakal menggandeng para artis.

"Kami menjalin kerjasama dengan banyak influencer dan orang ternama yang berkecimpung dalam dunia crypto dan bakal menjalankan proyek besar yang menarik," lanjutnya.