Sukses

Kalina Oktarani Dampingi Ibunda Sampai Menutup Mata: Mama Meninggal Tenang Banget

Kalina Oktarani mengisahkan detik-detik kepergian ibundanya, Een Wardhani.

Liputan6.com, Jakarta - Kalina Oktarani mendampingi ibundanya, Een Wardhani, yang meninggal dunia pada 27 Maret 2021. Ibunda Kalina Oktarani meninggal dunia karena mengidap penyakit kanker rahim.

Sejak mendiang ibundanya sakit, perempuan yang pernah menikah dengan Deddy Corbuzier ini selalu menemani perawatan Een Wardhani. Ibu satu anak ini juga rutin mengontrol kesehatan Een Wardhani ke rumah sakit dan dokter.

Hingga kondisi Een Wardhani menurun sampai memejamkan mata untuk selamanya, Kalina Oktarani selalu setia mendampinginya. Kalina Oktarani juga sempat menghadirkan Azka Corbuzier untuk bertemu dengan Een Wardhani sebelum menghembuskan napas terakhir.

 

 

2 dari 5 halaman

Menuntun Kalimat Syahadat

Kalina Oktarani juga sempat menuntun ibundanya mengucap kalimat syahadat sebelum meninggal dunia.

"Aku bilang, 'Mama ikuti Rani ya, ikuti Rani', ucapin syahadat di telinga mama. Aku bilang 'Ikuti Rani ya', masyaallah mama ikuti," kata mantan istri Vicky Prasetyo dikutip dari acara Silet, Senin (28/3/2022).

 

3 dari 5 halaman

Tutup Usia dengan Tenang

Dia bersyukur karena Een Wardhani meninggal dengan tenang. Namun tangisnya pecah saat bercerita bahwa kini tubuh ibunya tak lagi hangat.

"Mama meninggal tenang banget. Sekarang tangan mama sudah mulai kaku," ucap ibunda Azka Corbuzier.

 

4 dari 5 halaman

Dokter Angkat Tangan

Sebelumnya, Een Wardhani sempat dirawat intensif di rumah sakit. Namun tindakan yang diberikan tim medis tak lagi memberi pengaruh signifikan.

"Sebenarnya kepenginnya mama tetap di rumah sakit, tapi dokter bilang sudah angkat tangan. Kalaupun mama di rumah sakit itu hanya untuk memperlama, kasihan nanti nyiksa mama kalau makin lama," ucap Kalina.

 

5 dari 5 halaman

Pulang ke Rumah

Akhirnya ibunda Kalina bersedia dipulangkan dari rumah sakit. "Dua hari lalu memang itu kemauan mama untuk pulang. Memang ini sudah keinginan dia untuk pulang," tutup Kalina Oktarani.