Sukses

BTS Duduk Berdekatan dengan Cynthia Erivo di Ajang Grammy Awards 2022

Tempat duduk para bintang di Grammy Awards 2022 sudah disiapkan dengan sangat baik, termasuk juga untuk grup BTS asal Korea Selatan.

Liputan6.com, Jakarta BTS (Bangtan Boys) dipastikan tampil dalam ajang Grammy Awards 2022 yang digelar di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, pada Minggu (3/4/2022) malam waktu setempat atau Senin (4/4/2022) pagi ini.

Melansir dari E!, Sabtu (2/4/2022), serta tayangan yang sedang berlangsung, tampak tempat duduk para bintang sudah disiapkan dengan sangat baik, termasuk juga untuk grup BTS asal Korea Selatan itu.

Penempatan tempat duduknya, tampak BTS berdekatan dengan Cynthia Erivo, seorang bintang Broadway yang cukup ternama. Sebelumnya, penempatan ini sudah disampaikan melalui dia poster dari BTS dalam satu meja bersama sang aktris.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

Meja Lainnya

Selain itu, sempat dibeberkan juga posisi meja dari Olivia Rodrigo. Sang penyanyi duduk di kursi utama bersama pemenang Grammy, H.E.R..

Di sisi lain lagi, ada Billie Eilish dan Finneas yang duduk berdekatan dengan kursi yang ditempati oleh Justin Bieber.

 

3 dari 4 halaman

Penampilan BTS

Sampai kabar ini dibuat, BTS direncanakan bakal membawakan lagu "Butter" di atas panggung. Namun tak menutup kemungkinan ada lagu-lagu lain yang dibawakan oleh mereka.

 

4 dari 4 halaman

Perhelatan Grammy

Grammy Awards ke-64 kembali dibawakan oleh komedian dan pembawa acara Trevor Noah. Pada tahun ini, Jon Batiste masuk dalam 11 nominasi, sementara Justin Bieber, Doja Cat, dan HER ditunjuk dengan delapan nominasi. Billie Eilish dan Olivia Rodrigo masuk dalam tujuh nominasi.