Sukses

Fanny Fabriana Hobi Latihan Fisik, Punya 3 Syarat untuk Baju Olahraga Muslimah

Fanny Fabriana menjalani olahraga berat atau berintensitas tinggi. Agar ritual melatih fisik berjalan lancar, ia menetapkan tiga syarat untuk baju olahraga muslimah.

Liputan6.com, Jakarta Fanny Fabriana gemar berolahraga. Meski telah pakai hijab dan punya tiga anak, olahraga dengan intensitas bervariasi jalan terus. Selain fisik, baju olahraga pun perlu disiapkan. Istri Zacky Badrudin rupanya punya kriteria khusus untuk baju olahraga Muslimah.

Setidaknya ada tiga syarat dari Fanny Fabriana saat memilih baju olahraga khusus Muslimah yang notabene lebih tertutup ketimbang yang lain. Pertama, bahannya harus nyaman.

Ini disampaikan bintang film Hari Untuk Amanda dan True Love ketika menjadi bintang tamu virtual press conference “REYD Active Muslimwear Launch” pada Rabu (6/4/2022).

“Selain harus nyaman, enggak ribet. Itu sudah yang paling benar sih. Karena istilahnya begini, aku tuh kan memang dari dulu senang berolahraga. Olahraga aku tuh bukan yang (tenang) kayak yoga,” katanya.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

Power dan Energi

“Tapi aku juga senang nih bootcamp-an, angkat-angkat berat. Itu kan penuh dengan power dan energi. Gerakan ke atas, bawah, kiri dan kanan,” Fanny Fabriana membeberkan.

Aktris kelahiran Bandung, 29 Januari 1985 ini menambahkan, model yang ribet kerap mendistraksi seseorang sehingga gerakan-gerakan fisik menjadi kurang sempurna atau tidak maksimal.

3 dari 4 halaman

Enggak Ribet

“Aku mencari pakaian yang enggak ribet. Walau panjang, enggak ribet. Karena walau aku posisi plank, atau push-up baju enggak akan melorot turun-turun. Sementara bagian lainnya enggak ganggu, enggak mendistraksi konsentrasi kita. Jadi nyaman,” ucapnya.

Ketiga, warna, yang biasanya mencerminkan kepribadian seseorang. “Warna juga berpengaruh. Aku senang warna-warna kalem. Kalau aku pakai sesuatu yang cute dan nyaman, bikin olahraga makin semangat,” tutur Fanny Fabriana.

 

4 dari 4 halaman

Kolaborasi Bareng Fanny

Dalam kesempatan itu, Founder REYD, Alif Putera, memperkenalkan koleksi Metropolis yang terinspirasi tiga kota besar di Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, dan Makassar. Metropolis memiliki filosofi desain dan warna menarik serta membawa semangat #StayOnTrack.

Ini menggambarkan bahwa seorang Muslimah tidak mudah terpengaruh karena memiliki fondasi iman dan karakter kuat. Selain itu, REYD Active Muslimwear berkolaborasi dengan Fanny Fabriana lewat koleksi Bloom Up. 

“Hadir dengan motif kembang sepatu dan kamboja, Bloom Up memiliki filosofi mekarnya kembang di musim semi, simbol beranjaknya kedewasaan seorang Muslimah. Ini titik pengembangan untuk menjaga keutuhan diri dan menyiapkan generasi penerus,” Alif mengulas.