Sukses

Debut Yuta NCT di HIGH&LOW THE WORST X (Cross), Beradu Akting dengan Para Bintang Jepang

Yuta NCT memperlihatkan sebuah poster dirinya berakting dalam film Jepang.

Liputan6.com, Jakarta - Sukses di dunia tarik suara, Yuta NCT mulai melebarkan sayapnya ke akting. Tak tanggung-tanggung, idola K-Pop NCT 127 ini langsung mendapat tawaran untuk bermain film produksi Jepang.

Yuta NCT bermain dalam film action berjudul HIGH&LOW THE WORST X (Cross). Dan tim produksi akhirnya mengungkapkan secara lengkap sederet aktor yang ikut bermain dalam film yang diadaptasi dari manga karya Hiroshi Takahashi tersebut.

Selain personel grup idol K-Pop Nakamoto Yuta NCT 127, juga ada Miyama Ryoki dari BE: First. Yoshino Hokuto, Kawamura Kazuma, dan Suzuki Takahide dari grup vokal dan tari The Rampage from Exile Tribe.

Film HIGH&LOW THE WORST X (Cross) disutradarai oleh Norihisa Hiranuma dan Masaki Suzumura.

Sementara, bintang-bintang Jepang yang terlibat dalam produksi ini antara lain Sato Ryuji, Kamio Fuju, Fukuyama Kohei, Ryu, Uekiya Satoshi, Nakajima Ken, Akihisa Shiono, Yo Aoi, Shin Koyanagi, Ryotaro Sakaguchi, Ikuya Naganuma.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

Penyanyi Myanmar

Selain aktor Jepang serta personel grup idol K-Pop, terdapat satu nama pemain yang bukan dari dua negara tersebut.

Penyanyi bernama Win Morisaki yang berasal dari Myanmar menjadi salah satu jajaran para pemain HIGH&LOW THE WORST X (Cross).

 

3 dari 4 halaman

Pertarungan

Dalam video berdurasi 30 detik, yang diunggah di laman media sosial HIGH & LOW mengungkap cuplikan adegan pertarungan yang menampilkan adegan pertarungan para pemain termasuk Yuta NCT 127 dan Kazuma dari sekolah menengah yang berbeda.

 

4 dari 4 halaman

9 September 2022

Sementara, Yuta NCT 127 mengunggah foto poster yang menampilkan dirinya dan Kazuma di akun Instagram terverifikasi miliknya, Kamis (21/4/2022).

Tak banyak keterangan yang ditulis Yuta NCT 127 ini, hanya menyebutkan judul film yang dibintanginya sebagai keterangan foto. Belum lama diunggah, sudah mendapat 810.656 tanda like dari pengguna Instagram.

HIGH&LOW THE WORST X (Cross) dijadwalkan akan dirilis di Jepang pada 9 September 2022 mendatang. (Antara)