Sukses

Billy Syahputra Beri Penjelasan Mengapa Baru Bisa Menjalani Pemeriksaan Penyidik Bareskrim Polri

penjelasan Billy SYahputra mengapa baru bisa menjalani pemeriksaan penyidik Polri

Liputan6.com, Jakarta Billy Syahputra akhirnya memenuhi panggilan Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri, Jakarta guna menjalani pemeriksaan terkait kasus robot trading DNA Pro, Kamis (28/4/2022).

Seharusnya, adik Olga Syahputra menjalani pemeriksaan penyidik Bareskrim Polri pada 19 April 2022. Namun karena ada pekerjaan yang tidak ditinggalkan, Billy Syahputra minta dijadwalkan ulang terkait hal tersebut.

"Karena ada kesibukan harus ngerjain sinetron sampai benar-benar selesai, sinetron Ramadhan. Pas tanggal 19 emang enggak bisa,” ucap Billy usai pemeriksaan di Bareskrim Polri.

Penyidik akhirnya menjadwalkan ulang pemeriksaan terhadap Billy Syahputra sebagai saksi kasus DNA Pro pada tanggal 21 April. Namun lagi-lagi Billy tak bisa hadir dikarena masih menjalani pemeriksaan.

Penjadwalan ulang kembali dilakukan pada tanggal 26 April 2022 dan ternyata Billy Syahputra masih belum bisa memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri.

"Tanggal 21 benar-benar enggak bisa juga. Sampai akhirnya tanggal 26 enggak bisa juga," jelasnya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

Jalani Pemeriksaan

Sampai akhirnya ia memutuskan untuk benar-benar hadir ke Bareskrim Polri untuk diperiksa pada 28 April 2022. Atas hal itu Billy Syahputra sempat meminta maaf kepada awak media yang selama ini menunggu kehadirannya untuk diperiksa.

"Mohon maaf teman-teman sampai akhirnya tanggal 28 baru bisa. Ini juga baru selesai syuting sinetron. Alhamdulillah dipanggil sama Bareskrim Polri,” kata Billy.

3 dari 4 halaman

Bersyukur

Billy mengaku bersyukur akhirnya bisa memberikan kesaksian terkait kasus DNA Pro. Meski sempat reschedul, namun penyidik dengan berbaik hati menerima dirinya menjalani pemeriksaan. Billy juga memastikan telah memberikan keterangan ke penyidik sesuai dengan apa yang dialaminya

"Semua bapak-bapak dari Bareskrim Mabes Polri meluangkan waktu untuk saya yang tadinya tgl 19,21,26 saya minta diundur. Alhmadulillah dikasih kesempatan sampai akhirnya di tanggal 28 saya memberi keterangan sesuai apa yang terjadi," tutur Billy.

4 dari 4 halaman

Positif

Meski kaget namanya masuk dalam daftar selebritis yang akan diperiksa terkait kasus DNA, Billy Syahputra berusaha tenang menjalaninya. Apalagi ia tidak punya kerjasama apapun denagn DNA Pro, dan hanya melakukan transaksi jual beli dengan salah satu petiingginya Steven Richard.

Billy Syahputra juga meyakini setiap masalah pasti ada jalan keluarnya. Tinggal bagaimana bisa menyikapi masalah tersebut dengan tenang agar semua bisa diselesaikan secara baik-baik dan mudah diselasaikan.

"Gue berpikir positif bahwa ini ujian. Ini lah hidup setiap manusia, pasti ada permasalahan dan diselesaikan baik-baik. Alhamdulillah lancar-lancar saja, baik-baik saja," katanya.