Liputan6.com, Jakarta Haji Faisal beserta Fuji dan juga pengacaranya Sandy Arifin mendapatkan penghargaan dari Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA).
Penghargaan diberikan langsung oleh ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait, di bilangan Pasar Rebo, Jakarta Timur pada 14 Mei 2022.
Mengasuh dengan baik Gala Sky Andriansyah sepeninggal Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah akibat kecelakaan maut di Tol JOMO pada 4 November 2021 lalu, menjadi alasan ketiganya mendapatkan penghargaan tersebut.
Advertisement
Terkait hal itu Doddy Sudrajat selaku besan yang kerap besebrangan dengan Haji Faisal tak mau ambil pusing dengan penghargaan tersebut. Ia mengaku tak iri dengan yang didapatkan Haji Faisal dan putrinya.
"Biarin saja, enggak apa-apa," ujarnya dikutip dari kanal YouTube Sambel Lalap, Minggu (15/5/2022).
Baca Juga
Â
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Enggak Penting
MenurUt Doddy Sudrajat, banyak hal yang lebih penting dari pada membahas soal penghargaan yang diterima Haji Faisal, Fuji dan Sandy Arifin. Apalagi penghargaan tersebut bukanlah sesuatu yang membanggakan buatnya.
"Enggak penting lah," kata Doddy Sudrajat lagi.
Advertisement
Celoteh Farhat Abbas
Farhat Abbas, selaku kuasa hukum Doddy Sudrajat, ikut menanggapi hal tersebut. Menurutnya penghargaan tersebut tak layak didapatkan oleh Haji Faisal dan Fuji, yang dianggap baru seumur jagung merawat dan mengasuh Gala Sky Andriansyah.
"Bagaimana Komnas Perlindungan Anak memberikan penghargaan? Ini (Doddy) merawat Vanessa aja 12 tahun, sedangkan Faisal baru berapa bulan merawat anak ini (Gala Sky)," katanya.
Melanggar Doddy Sudrajat
Lebih lanjut Farhat Abbas mengatakan bahwa penghargaan itu telah melanggar hak Doddy Sudrajat. Ia juga membahas bahwa kliennya yang sulit bertemu dengan Gala Sky Andriansyah sebelum dan setelah hak asuh dan perwalian jatuh ke tangan Haji Faisal.
"Dia melanggar Doddy. Enggak usah pasal-pasal, melanggar Doddy aja," ujarnya.
Advertisement